Ekonomi Mapan, Angka Kejahatan Menurun
MUKOMUKO RU - Bupati Kabupaten Mukomuko, H. Choirul Huda, SH, menegaskan untuk angka kejahatan yang terjadi di daerah ini dari tahun ke tahun cenderung menurun. Hal ini disebabkan, perekonomian masyarakat sudah sangat mapan sehingga tidak ada niat untuk melakukan tindakan kriminal. “Seperti pencurian dan lain sebagainya. Kalau pun memang ada, informasi yang saya dapatkan justru pelakunya banyak berasal dari luar daerah. Kalau pelakunya merupakan warga kabupaten ini, sangat kecil sekali. Ini juga disebabkan karena perekonomian masyarakat sudah membaik. Baik masyarakat yang membidangi perkebunan, pertanian, peternakan, dan yang lainnya,” katanya. Selain mapannya perekonomian masyarakat, minimnya angka kriminal di daerah ini lantaran tegasnya dari para penegak hukum yang ada di Kabupaten Mukomuko. Dari kepolisian, kejaksanaan dan yang lainnya. “Ini juga sangat berpengaruh sekali. Jika hal itu tidak diimbangi, mustahil juga angka kriminal menurun,” ungkapnya. Bupati juga sangat berharap, seluruh penegak hukum dapat bersinergi terus dengan Pemkab Mukomuko demi tercapainya pembangunan daerah untuk kesejahteraan masyarakat. “Itu yang kami harapkan selama ini. Saya yakin, jika masyarakat sejahtera maka angka kriminal dapat ditekan habis,” demikian Huda. (rel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Hingga Siang Ini Belum Ada Tim dari BPBD Bengkulu Utara yang Tiba di TKP Korban Tertimbun Tanah Longsor
- 2 Hingga Pagi Ini Korban Tertimbun Tanah Longsor Asal Lubuk Mindai Belum Bisa Dievakuasi, Ini Kendalanya
- 3 Breaking News! Kapal Nelayan Karam Dihantam Ombak di TPI Pasar Palik, 1 Meninggal Dunia
- 4 Tak Melulu Dibuat dari Kentang, Ini Resep Kroket Singkong dengan Keju Lumer
- 5 Hadiri Syukuran Waka 1 DPRD Bengkulu Utara, Cabup Arie dapat Dukungan Penuh dari Dapil I untuk Pilkada 2024
- 1 Hingga Siang Ini Belum Ada Tim dari BPBD Bengkulu Utara yang Tiba di TKP Korban Tertimbun Tanah Longsor
- 2 Hingga Pagi Ini Korban Tertimbun Tanah Longsor Asal Lubuk Mindai Belum Bisa Dievakuasi, Ini Kendalanya
- 3 Breaking News! Kapal Nelayan Karam Dihantam Ombak di TPI Pasar Palik, 1 Meninggal Dunia
- 4 Tak Melulu Dibuat dari Kentang, Ini Resep Kroket Singkong dengan Keju Lumer
- 5 Hadiri Syukuran Waka 1 DPRD Bengkulu Utara, Cabup Arie dapat Dukungan Penuh dari Dapil I untuk Pilkada 2024