Desember, Seluruh Pembangunan Harus Selesai

Desember, Seluruh Pembangunan Harus Selesai

NAPAL PUTIH RU - Camat Napal Putih, Abdul Hadi, SIP melalui Kasi PMD, M Akbal menegaskan, pada akhir Desember mendatang. Seluruh progres pembangunan fisik maupun non fisik yang bersumber dari ADD/DD TA 2019, harus selesai secara keseluruhan. Akbal tidak menginginkan, pada akhir tutupp anggaran mendatang, masih ada desa yang belum menuntaskan pekerjaan. Akbal menghimbau kepada seluruh desa di wilayah kerjanya terkhusus yang sudah mencairkan anggaran DD tahap III, untuk segera merealisasikan pekerjaannya tanpa menunda. \"Seluruh usulan desa untuk mencairkan dana tahap III sudah kita rekomendasi semua. Artinya, tidak ada alasan lagi bagi desa untuk tidak menuntaskan seluruh pekerjaannya. Kita targetkan, maksimal pada tanggal 25 Desember mendatang. Seluruh pekerjaan di desa yang bersumber dari ADD/DD harus sudah selesai,\" imbau Akbal. Disisi lain, Akbal menegaskan, selain menuntaskan pekerjaan fisik. Desa juga harus membarengi laporan administrasi sebagai pertangung jawaban desa terhadap anggaran selama tahun 2019. Karena tanpa laporan administrasi, pekerjaan desa tidak bisa diterima begitu saja. \"Jangan lupa dengan laporan administrasinya. Seluruh pekerjaan fisik yang dilaksanakan juga harus dipertanggung jawabkan dari sisi penggunaan anggaranya. Untuk itu, seluruh pekerjaan fisik yang sudah diselesaikan juga harus dibarengi dengan laporan administrasinya,\" imbau Akbal.(sig)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: