Serapan DD/ADD Tahap II, Kucurkan ke Pemberdayaan dan Pladeker
NAPAL PUTIH RU - Pemerintah Desa (Pemdes) Muara Santan yang dikomandoi Kepala Desa (Kades), Darwinto bersama perangkat serta didampingi, Badan Permusyawarakatan Desa (BPD) siap tingkatkan pembangunan disegala lini, juga mengembangkan pola pikir masyarakat melalui serapan DD/ADD TA 2019 agar lebih maju. Disambangi, Kamis (17/07) kemarin, Darwinto kepada Radar Utara menyebutkan, serapan DD/ADD tahap kedua ini akan merealisasikan satu item pembangunan fisik. Yakni, pembangunan gorong-gorong (Pladeker,red) sebanyak dua titik. Selain itu, Dia menerangkan, selain merealisasikan pembangunan fisik, kucuran anggaran negara itu ia kucurkan pada pemberdayaan sesuai prioritas masyarakat yang telah tertuang dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) tahun 2019, telah disepakati semua pihak warga desa melalui musyawarah desa. Menurut Darwin, pria muda itu disapa, untuk bidang pembangunan fisik telah direalisasi pengerjaannya. Lanjut Darwin, untuk item pemberdayaan akan direalisasikan dalam waktu singkat ini. \"Ya, Pemdes telah melakukan perancangan untuk merealisasikan priotas tersebut, yang jelas waktu singkat ini akan kita realisasikan menurut jalur aturan Pemerintahan,\" pungkas Darwin, yang juga ketua FKKD Kecamatan Napal Putih itu. (ae4)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 4 PLN Arga Makmur Siap Kawal Pilkada 2024 dengan Pasokan Listrik Terbaik
- 5 Besok, PKS Mulai Terima TBS Petani
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 4 PLN Arga Makmur Siap Kawal Pilkada 2024 dengan Pasokan Listrik Terbaik
- 5 Besok, PKS Mulai Terima TBS Petani