Jelang Liga III, PS Mukomuko Bangun Kekompakan
MUKOMUKO RU - PS Mukomuko terus bersiap menjelang bergulirnya Liga III tahun 2019. Seperti diketahui, berdasarkan jadwal Liga III Provinsi Bengkulu dan Piala Gubernur, kompetisi akan digelar pada tanggal 20-21 Juli, mendatang. Setelah menggelar pemusatan latihan di lapangan Ratok Denai Kelurahan Bandar Ratu, belum lama ini, kini PS Mukomuko fokus berlatih bukan cuma soal teknik dan kondisi fisik tetapi juga taktik dalam permainan, terus didalami. Novriadi dan Novery Hidayat, coach Tim PS Mukomuko juga membangun kekompakan antar pemain. Kimisteri antar pemain di lapangan, diharapkan mampu mendukung performa Tim PS Mukomuko dengan julukan The Brugo. \"Ada beberapa program latihan untuk agar tim semakin padu. Seperti dilihat sebelumnya, kita ada latihan fun dan semua enjoy,\" ujar Coach PS Mukomuko kepada Radar Utara. Proses ini, kata coach, merupakan lanjutan pemusatan latihan di lapangan Ratok Denai. Selain itu, coach juga akan fokus kepada game-game internal para pemainnya sehingga diharap semakin padu memainkan taktik dan strategi di lapangan hijau. \"Sebelum ada friendly match, kita lihat pemain di game internal. Bisa lihat progres mereka dalam game itu. Nanti kita juga pasti coba beberapa formasi baru,\" imbuhnya. Plt Ketua Assosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Mukomuko, Faizal, S.Sos, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Mukomuko, Choirul Huda, SH dan pemerintah kabupaten yang telah membantu mendanai PSSI Mukomuko. \"Askab PSSI Mukomuko berterima kasih kepedulian pemerintah untuk kemajuan dunia sepakbola di Mukomumo, dukungan atau support anggaran untuk Askab PSSI Mukomuko untuk bertarung di ajang Provinsi Bengkulu,\" ujar Faizal. Faizal mengatakan, ke depan dirinya siap membawa sepak bola Mukomuko lebih baik. Namun dia meminta partisipasi dari semua pihak, terutama para pecinta sepak bola di Mukomuko. \"Kami akan bekerjasama dengan semua pihak, baik pemerintah maupun swasta, demi majunya sapak bola Mukomuko tercinta,\" harapnya. (cw1)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 4 PLN Arga Makmur Siap Kawal Pilkada 2024 dengan Pasokan Listrik Terbaik
- 5 Besok, PKS Mulai Terima TBS Petani
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 4 PLN Arga Makmur Siap Kawal Pilkada 2024 dengan Pasokan Listrik Terbaik
- 5 Besok, PKS Mulai Terima TBS Petani