Swadaya, Warga Kerkap Bangun 2 Lapangan Volly

Swadaya, Warga Kerkap Bangun 2 Lapangan Volly

KERKAP RU - Sebanyak 2 unit fasilitas olahraga berupa, lapangan volly permanen mulai dibangun pada wilayah Kecamatan Kerkap. Pembangunan itu direncanakan bakal rampung sebelum Agustus 2019 mendatang. Sebagai salah satu rangkaian persiapan pelaksanaan lomba volly dalam memeriahkan HUT RI tahun ini. Camat Kerkap, Novi Indra, S.Sos mengatakan, pembangunan itu merupakan murni dari inisiasi masyarakat Kecamatan Kerkap. Atas dasar keterbatasan sarana olahraga yang selama ini ada. \"Alhamdulilah, berkat kekompakan masyarakat mereka mau bergotong royong untung pembangunan lapangan volly ini,\" ujarnya. Ia juga mengatakan pembangunan 2 lapangan volly itu terbagi di dua lokasi pembangunan yaitu satu lapangan di lingkungan Kantor Camat Kerkap dan satu lapangan lagi di halaman Polsek Kerkap. \"Lapangan ini akan memiliki dua fungsi yaitu satu untuk lapangan volly putra dan satunya lagi untuk lapangan volly putri dalam perlombaan Agustusan nanti,\" jelasnya. Terpisah, Kapolsek Kerkap IPTU. M. Rifai, SH juga mengucapkan apresiasi kepada masyarakat Kecamatan Kerkap. Lantaran dengan atas dasar kepeduliannya di bidang olahraga pada tahun ini mampu mewujudkan lapangan volly permanen. \"Ini merupakan salah satu capaian pembangunan yang luar biasa sekaligus bukti kekompakan warga di Kecamatan Kerkap,\" tandasnya. (sfa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: