Pembukaan TMMD, Kodim 0407 / Bengkulu Buka 4 Posko Pelayanan

Pembukaan TMMD, Kodim 0407 / Bengkulu Buka 4 Posko Pelayanan

\"\"BENGKULU RU - Dalam momen pembukaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 tahun 2019, yang dipusatkan di lapangan RT 26 Kelurahan Padang Serai Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu, Kamis (11/7). Kodim 0407 / Bengkulu bekerjasama dengan sejumlah pihak, membuka sebanyak 4 posko pelayanan bagi masayarakat. Dandim 0407 / Bengkulu, Letkol Arh. Yose Rizal Sa\'at mengatakan, posko pelayanan ini merupakan salah satu bentuk kegiatan TMMD ke-105 tahun 2019 bersifat non fisik. \"Yang sengaja kita dirikan pada hari ini (kemarin, red), seiring dengan pembukaan TMMD untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,\" ungkap Yose. Yose menjelaskan, posko pelayanan yang dimaksud diantaranya, pelayanan pengobatan gratis yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bengkulu, dan Detasemen Kesehatan TNI (DKT). \"Kemudian pelayanan bazar murah, kerjasama dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) dan PKK Kecamatan serta Kelurahan,\" terang Yose. Selanjutnya, sambung Yose, pelayanan donor darah, bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan Paguyuban Sosial Masyarakat Tionghoa Indonesia (PSMTI) Bengkulu. \"Terakhir pelayanan KB Kesehatan gratis dengan bekerjasama BKKBN Kota Bengkulu,\" singkat Dandim. Dalam pembukaan TMMD tersebut, dihadiri Kasrem 041 / Garuda Emas Letkol Arh. M Fathurrahman, Kapolresta Bengkulu AKBP. Prianggodo Heru Kun Prasetyo, S.Ik, Danlanal Bengkulu, Asisten III Setdakot, dan unsur Forkopimda Kota Bengkulu lainnya, serta tamu undangan dari berbagai elemen baik tingkat pemerintahan ataupun masyarakat. (tux)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: