Lubuk Sematung Anggarkan Pemasangan KWH Listrik

Lubuk Sematung Anggarkan Pemasangan KWH Listrik

TAP RU - Dana Desa tahun 209 ini kembali direalisasikan oleh Pemdes Lubuk Sematung, Kecamatan Tanjung Agung Palik untuk sejumlah kegiatan sosial masyarakat desa. Salah satunya yaitu untuk pemasangan KWH listrik bagi rumah masyarakat yang belum teraliri jaringan listrik. Kepada RU, Kepala Desa Lubuk Semantung, Saipul Amin mengatakan untuk tahun 2019 ini pihaknya akan kembali menganggarkan dana pemasangan KWH listrik sebanyak 30 unit. \"Tergetnya tahun ini seluruh masyarakat rumahnya dialiri listrik semua. Tahun lalu, kami juga telah anggarkan sebanyak 15 KWH. Dengan adanya penambahan sebanyak 30 KWH tahun ini, artinya persoalan jaringan listrik ke rumah masyarakat bisa tuntas di tahun ini,\" jelasnya. Menurut Kades, di era modernisasi ini, kebutuhan listrik ini sudah menjadi kebutuhan pokok bagi masyarakat. \"Maka dari itu, dalam musyawarah desa kemarin. Masyarakat menyepakati kembali adanya program pemasangan KWH dari dana desa ini,\" ujarnya. Ditambahkan kades, selain pemasangan KWH listrik itu, dana desa sebesar Rp 100 juta di TA 2019 juga akan pihaknya alokasikan untuk kegiatan pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH). \"Untuk program pembangunan RTLH ada sebanyak 2 unit. Yaitu untuk warga yang benar-benar tidak mampu,\" tandasnya. (sfa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: