Aktif Ngantor, Fokus merealisasikan ADD/DD
ULOK KUPAI RU - Pemerinatah Desa (Pemdes) Talang Berantai Kecamatan Ulok Kupai Kabupaten Bengkulu Utara, dipimpin Kepala Desa (Kades), Samsir didampingi Sekretaris Desa (Sekdes), Manzur, S.Pd bersama perangkatnya. Bersinergi bersama BPD, selalu aktif dalam menjalani amanah masyarakat, setiap hari ngantor dan disiplin pada tugas. Sekdes, Mansur mengatakan, amanah dan tugas dari kades yang wajib dipatuhi dengan disiplin berupa aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat di kantor desa. \"Alhamdulillah, saya bersama perangkat selalu aktif di kantor. Selain mengerjakan tugas sesuai tupoksi kami, juga mengutamakan pelayanan bagi masyarakat,\" tuturnya. Selain itu, menjalani kerja maksimal, telah dibuktikan dalam merealisasikan ADD/DD di TA 2018 lalu, kata dia, ditandai dengan Musyawarah Desa Serah Terimah (MDST) pembangunan kepada masyarakat melalui BPD. \"Alhamdulillah, semua berjalan dengan baik sesuai harapan,\" ujar pemudi yang menyandang gelar Sarjana Pendidikan itu. Sementara itu, Kepala Desa, Samsir menyatakan, Ia memberikan kepercayaan penuh pada sekdesnya bersama perangkat dalam prosesi realisasi pembangunan serta administrasi. \"Ditahun 2019 ini, realisasi ADD/DD masih fokus pada infrastruktur selebihnya pemberdayaan serta pelayanan masayarakat, tetap kita utamakan,\" kata kades muda hoby bergurau ini. (ae4)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: