Jelang Pemilu, 66 Linmas Air Besi Disiagakan
AIR BESI RU - Jelang pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2019 ini, peningkatan keterampilan Linmas dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban setiap kegiatan masyarakat terus ditingkatkan. Salah satunya para anggota Linmas di Kecamatan Air Besi, Kabupaten Bengkulu Utara (BU). Dimana sebanyak 66 Linmas yang tersebar di 15 desa Kecamatan Air Besi, Kamis (28/2) kemarin dikumpulkan guna mendapatkan pelatihan dan pembinaan dari jajaran anggota Mapolsek Air Besi. Acara tersebut, dibuka langsung oleh Camat Air Besi, Kalman Darmawi, S.Sos, M.Si dan dihadiri jajaran PPK serta Panwascam Air Besi, di Aula Kantor Camat. Kapolsek Air Besi, IPDA. Nanuk Irawan, S.Ikom melalui Babinkamtibmas Air Besi Bripka. Windal Alimin mengatakan, pelatihan anggota Linmas ini dalam rangka meningkatkan keterampilan pengamanan menjelang pelaksanaan demokrasi Pemilu 2019. \"Pelatihan ini kami berikan untuk mempersiapkan pengamanan khususnya Pemilu 2019 karena nantinya Linmas akan terlibat dalam pengamanan di Tempat Pemungutan Suara maupun membantu keamanan di tengah masyarakat,\" bebernya. Bahkan pihaknya juga mengingatkan, petugas linmas untuk intens melakukan koordinasi dengan jajaran Polsek Air Besi setiap ada gangguan keamanan, maupun sebatas memberikan informasi bila ada tindakan masyarakat yang sekiranya mencurigakan, sehingga kondisi keamanan dan ketertiban tetap terjaga dan selalu kondusif. \"Kami minta anggota Linmas agar tidak sungkan-sungkan melakukan koordinasi. Sebab, dengan adanya koordinasi yang baik, InsyaAllah kondisi Kamtibmas di wilayah kita akan selalu terhindar dari gangguan apapun,\" pintanya. Sementara itu, Camat Air Besi, Kalam Darmawi, S.Sos, M.Si meminta kepada seluruh jajaran anggota Linmas untuk mulai mengaktifkan kegiatan pengamanan didesa secara maksimal jelang Pemilu serentak tahun 2019 ini. \"Linmas sudah dianggarkan gajinya oleh desa untuk satu tahun ini. Jadi, kewajibannya saya minta untuk juga dipenuhi,\" tandasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Terbongkar, Begini Cara Membuat Mie Gacoan Mirip Seperti Aslinya
- 2 Breaking News! Mandi di Sungai, Warga Senali Ditemukan Meninggal Dunia
- 3 Resep Udang Rambutan ala Mie Gacoan yang Gurih dan Renyah
- 4 Bikin Tubuh Merasa Cepat Lelah, Ternyata Hal Ini Penyebabnya
- 5 Fenomena Koin Jagat: Dampak Game Digital pada Gen Z
- 1 Terbongkar, Begini Cara Membuat Mie Gacoan Mirip Seperti Aslinya
- 2 Breaking News! Mandi di Sungai, Warga Senali Ditemukan Meninggal Dunia
- 3 Resep Udang Rambutan ala Mie Gacoan yang Gurih dan Renyah
- 4 Bikin Tubuh Merasa Cepat Lelah, Ternyata Hal Ini Penyebabnya
- 5 Fenomena Koin Jagat: Dampak Game Digital pada Gen Z