Makin Anjlok, Harga Karet Tak Sebanding Sekilo Beras
LAIS RU - Turun naik harga komunditi karet, saat ini tetap terjadi. Bahkan saat ini harga jual karet di kalangan petani hanya Rp 6 ribu perKilogram, penurunan itu sudah terjadi sejak dua minggu terakhir. Yudi, petani karet asal Kecamatan Lais tidak mengetahui jelas apa yang menjadi pemicu turunnya harga jual getah karet saat ini. \"Kami bingung kenapa harga karet ini terus turun. Kalau pun naik namun tidak lama. Karena setelah itu kembali turun,\" ungkapnya. Hal senada disampaikan Jajang (38), ia mengatakan harga getah karet tidak sebanding dengan harga beras. Sebab, 2 Kilogram getah karet baru bisa membeli satu kilogram beras. \"Menyadap karet sendiri saja hasilnya tak seberapa, apalagi petani yang mengambil upah sadap karet orang lain, kami para petani karet semakin terjepit,\" keluhnya. Ia pun meminta pemerintah dapat melakukan upaya dan mencari solusi dengan mengeluarkan peraturan daerah (Perda) dan Peraturan Bupati (Perbup) batas ketetapan harga jual karet para petani. Sehingga, harga jual karet petani di daerah tidak terus anjlok. \"Kalau ada batas minimalnya kita bisa tenang dan lebih semangat menyadap karet. Jangan seperti sekarang terus anjlok,\" pintanya. (jho)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya