FKKD Minta Penetapan Siltap Dievaluasi

FKKD Minta Penetapan Siltap Dievaluasi

PADANG JAYA RU - Turun naiknya penghasilan tetap (Siltap) perangkat desa, kembali dipersoalkan. Forum Komunikasi Kepala Desa (FKKD) Kecamatan Padang Jaya, Sumaryono meminta agar alokasi Siltap perangkat desa dievaluasi. Pasalnya, diakuinya jumlah Siltap yang diterima tahun lalu, tidak sebanding dengan beban dan tanggung jawab. \"Ada yang naik secara signifikan, namun malah ada terjadi sebaliknya. Yang kita pertanyakan, bagaimana daerah merumuskan jumlah Siltap setiap desa. Bukan bermaksud memunculkan kecemburuan sosial, tetapi hak perangkat melalui siltap alangkah baiknya sesuai dengan tanggung jawab mengelola anggaran,\" pintanya. Kepala Desa Marga Sakti ini mengaku, seperti desanya yang mengalami penurunan Siltap secara signifikan. Namun dari sisi luas wilayah, tentu desanya masuk dalam barisan yang memiliki tugas berbeda dari desa lainnya. \"Bagaimana mau bekerja maksimal, sedangkan Siltap saja tidak mencukupi kebutuhan. Kami harap pemerintah daerah mengkaji ulang soal besaran Siltap ini,\" harapnya. Terpisah, Bupati BU, Ir H Mian menyikapi hal ini menegaskan, akan mengevaluasi dengan menggelar agenda rapat terpadu. \"Berdasarkan variabel, yakni ada kategori desa miskin dan desa tertinggal. Namun masukan ini akan kita lakukan evaluasi,\" tandasnya. (jho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: