Program Bawang Merah Kembali Disalurkan
KEPAHIANG RU - Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang memastikan, tahun 2019 ini program budidaya bawang merah akan kembali dilanjutkan. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang, Hernawan, S.PKP. Dirinya tak menampik, meskipun Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang fokus terhadap program kopi sambung, namun untuk program budidaya bawang merah di Kabupaten tetap jadi bagian dari program yang dijalankan tahun 2019 ini. \"Ditahun sebelumnya, budidaya Bawang merah sudah kita kembangkan. Dan tahun 2019 ini akan kembali kita lanjutkan,\" sampainya. Dirinya menegaskan, dalam lanjutan program budidaya bawang merah tahun ini, akan disiapkan puluhan Hektare lahan untuk pengembangan budidaya bawang merah tersebut. \"Untuk luas lahannya sekitar 25 Hektare,\" imbuhnya. Dibagian lain, dirinya juga berharap, dengan pengembangan budidaya dari segala bidang pertanian akan memberikan dampak positif terhadap petani. \"Harapan kita, program swasembada pangan di Kabupaten Kepahiang bisa meningkat dan sukses, lalu dari segi perekonomian masyarakat akan meningkat,\" ungkapnya. (drv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! Warga Lubuk Mindai Dilaporkan Tertimbun Longsor saat Mancing di Pantai, Masih Proses Evakuasi
- 2 Warga Kesulitan Evakuasi Korban Tertimbun Tanah Longsor, Mustika: Tanah Terlalu Tebal
- 3 Kenali Gejala Umum Penyakit Diabetes, yang Kerap tak Disadari oleh Orang Dewasa
- 4 Dijamin Jadi Rebutan, Ini Resep Ikan Bakar Pedas Manis yang Anti Amis
- 5 Selain Enak, Semangka Ternyata Sangat Berperan Penting untuk Pertumbuhan Buah Hati
- 1 Breaking News! Warga Lubuk Mindai Dilaporkan Tertimbun Longsor saat Mancing di Pantai, Masih Proses Evakuasi
- 2 Warga Kesulitan Evakuasi Korban Tertimbun Tanah Longsor, Mustika: Tanah Terlalu Tebal
- 3 Kenali Gejala Umum Penyakit Diabetes, yang Kerap tak Disadari oleh Orang Dewasa
- 4 Dijamin Jadi Rebutan, Ini Resep Ikan Bakar Pedas Manis yang Anti Amis
- 5 Selain Enak, Semangka Ternyata Sangat Berperan Penting untuk Pertumbuhan Buah Hati