Wakapolres Mukomuko, Kompol. P Amin, S.Ag

Wakapolres Mukomuko, Kompol. P Amin, S.Ag

  • Mapolres Gelar Lomba Da’i Milenial
MUKOMUKO RU - Selasa (29/1) pagi kemarin, Mapolres Mukomuko membuka dan melaksanakan perlombaan Da’wah Islam (Da’I) yang di ikuti usia milenial mulai 17 -35 tahun. Kegiatan perlombaan dilaksanakan di Masjid Mapolres Mukomuko dan diikuti peserta dari 15 wilayah kecamatan dalam Kabupaten Mukomuko. “Masing-masing kecamatan, ada 2 orang yang diutus untuk mengikuti perlombaan Da’i ini,” ungkap Kapolres Mukomuko, AKBP Yayat Ruhiyat, S.Ik, melalui Wakapolres, Kompol P Amin, S.Ag, kemarin. Perlombaan ini akan dilaksanakan selama 2 hari, hingga Rabu (30/1) besok (Hari ini, red). Peserta yang ikut, akan dinilai oleh dewan juri yang melibatkan pihak Mapolres, Kemenag dan Wartawan. “Kita akan mencari 2 orang yang bisa mewakili Kabupaten Mukomuko ditingkat Provinsi Bengkulu. Sebab nantinya yang dinyatakan juara 1 dan 2, akan kita kirim untuk mengikuti pertandingan,” katanya. Selain itu, lanjut Amin, Mapolres juga membuka dan memperlombakan stand up komedi usia milenial. Bagi peserta yang dianggap memenuhi seluruh persyaratan, nantinya juga akan dikirim ke Bengkulu untuk mengikuti pertandingan di tingkat provinsi. “Tujuan dari seluruh kegiatan yang melibatkan usia milenial ini, untuk menjadi pelopor bagi generasi muda lainnya supaya tetap taat kepada aturan berlalulintas dan aturan yang lainnya. Sebab perlombaan Da’i dan stand up comedian ini juga mengangkat materi tentang lalulintas dan materi lainnya,” singkat Wakapolres. (rel)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: