Pemdes Aur Gading Targetkan Sarana Umum Tuntas
KERKAP RU - Program Dana Desa (DD) berhasil dimanfaatkan secara maksimal untuk pembangunan Desa Aur Gading, Kecamatan Kerkap. Kini kondisi desa-pun mulai terlihat banyak kemajuan, khususnya di bidang infrastruktur. Sarana dan prasarana desa sejak dipimpin oleh Kepala Desa, Muhtadi, sejak Juli tahun 2016 lalu. Kepala Desa Aur Gading, Muhtadi kepada RU mengaku pembangunan desa ini merupakan salah satu komitmennya sejak awal yang harus diwujudkan selama diberikan amanah oleh masyarakat. \"Ini sudah menjadi tanggung jawab saya. Jika saya tidak membangun desa. Artinya saya mengkhianati amanah masyarakat,\" ujarnya. Beberapa pembangunan tersebut mengaku saat ini telah berhasil Ia laksanakan di masa kepemimpinannya terhitung sejak 3 tahun. Baik itu, pembukaan badan jalan, pembangunan rabat beton lingkungan dan perkebunan, jembatan, plat deker, peningkatan sarana kesehatan, pendidikan, agama, perkantoran serta beberapa pembangunan fisik lainnya. \"Saya merasa belum maksimal. Namun Alhamdulilah pembangunan tersebut sudah bisa dinikmati manfaatnya dan kedepan beberapa perencanaan pembangunan infrastruktur lainnya masih akan kami lakukan sebagai prioritas utama pembangunan desa ini,\" jelasnya. Dalam kesempatan itu, Kades juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat desa yang telah terus mendukung pelaksanaan program pembangunan desa tersebut. \"Kami saat ini menargetkan seluruh PR infrastruktur desa dan sarana umum masyarakat tuntas,\" pungkasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 4 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 5 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 4 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 5 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024