Musrenbangcam, Dewan Dapil GM Absen
GIRI MULYA RU - Berharap mewakili aspirasi masyarakatnya. Sejumlah anggota dewan daerah Kecamatan Giri Mulya, malah absen atau tidak menampakan diri, dalam pelaksanaan Musrenbang di Kecamatan Giri Mulya pada Rabu (23/1). Sontak ketidakhadiran wakil rakyat itu, memantik reaksi kalangan masyarakat terutama para kepala desa. Kepada RU, Kepala Desa (Kades) Tanjung Anom sekaligus Ketua Forum Kepala Desa (FKD) Kecamatan Giri Mulya, Maryono menyayangkan tidak adanya partisipasi anggota dewan. Seharusnya, momentum seperti inilah pihak legislatif daerah sesuai dapil ada di tengah-tengah masyarakat. \"Sudah pasti sangat kita sayangkan. Namun mungkin para wakil rakyat dapil Kecamatan Giri Mulya, juga ada agenda yang lebih penting,\" katanya. Maryono menjelaskan, kehadiran dewan dalam pelaksanaan musrenbangcam tentu akan menjadi corong aspirasi. Artinya melalui dewan, tentu sejumlah aspirasi masyarakat masing-masing desa dan ditentukan skala prioritas dapat tersaring sekaligus diperjuangkan melalui forum. \"Kami pihak desa pun berharapnya ada satu anggota dewan hadir. Dengan begitu, mereka yang duduk di kursi dewan dapat mengawal apa saja aspirasi masyarakat di Kecamatan Giri Mulya ini,\" harapnya. Sementara itu, Camat Giri Mulya, Sugimin, S.Pd tidak menyangkal soal ketidakhadiran anggota dewan dalam pelaksanaan musrenbangcam. Sugimin mengaku, jauh hari pihaknya sudah menyampaikan undangan untuk melaksanakan kegiatan memfasilitasi aspirasi masyarakat. \"Kewajiban kami melalui undangan sudah kami sampaikan. Mungkin saja, mereka berhalangan hadir karena ada agenda kedinasan,\" tukasnya. (jho)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 4 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 5 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 4 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 5 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024