Realisasikan Beasiswa Lulusan SMA, Bappeda Lebong ke Aceh
TUBEI RU – Program beasiswa bagi lulusan SMA di Kabupaten Lebong yang pada tahun anggaran 2017 lalu tak mampu direalisasikan oleh OPD teknis menjadi pelajaran Pemkab Lebong. Bahkan, unuk mengantisipasi hal serupa kembali terjadi tahun ini, Pemkab Lebong lebih dulu belajar ke Aceh. Hal ini disampaikan Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia, Bappeda Kabupaten Lebong, Jusraweni, SE. \"Mengapa Aceh, karena mereka sudah 9 tahun merealisasikan program beasiswa bagi lulusan SMA yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Ini juga kita lakukan untuk mengantisipasi kejadian tahun sebelumnya dimana program ini tidak berjalan sama sekali,\" katanya. Selain itu, lanjutnya, rencananya studi banding ini akan digelar minggu depan dengan juga melibatkan OPD terkait. Beberapa hal yang akan dipelajari pihaknya ini mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan dan hasil dari program tersebut. \"Termasuk juga teknis pelaksanaan kegiatan, mulai dari rekrut pelajar, kontrak kerjasama dengan universitas dan perguruan tinggi sasaran hingga ke penempatan tugas pasca lulus menempuh pendidikan,\" lanjutnya. Meski demikian, dirinya mengaku belum mengetahui total dana program beasiswa bagi lulusan SMA tersebut. Pasalnya, dana program itu sudah dimasukkan dalam pos anggaran dana bantuan sosial (bansos) APBD Tahun Anggaran 2018. \"Memang sengaja ditempatkan disana dulu, karena kalau tidak terlaksana dananya akan tetap berada di Kas Daerah. Dan kalaupun nanti dana yang disiapkan itu kurang, nanti akan kita upayakan penambahan di APBD Perubahan,\" tambahnya. Sementara itu, pada tahun anggaran 2017 program ini sudah dianggarkan senilai Rp 1,2 miliar. Namun tidak terlaksana lantaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis, yakni Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Lebong tidak siap merealisasikannya. Alhasil, dana tersebut kembali ke kas daerah masuk sebagai Sisa Lebih Penggunaan Anggaran (Silpa) APBD 2017. (eak)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Diduga Cabuli Muridnya, Seorang Guru SD di Bengkulu Utara Diamankan Polisi
- 2 Terungkap, Guru SD di Bengkulu Utara 11 Kali Cabuli Muridnya di Sekolah
- 3 5 Bisnis Paling Cuan yang Bisa Kamu Mulai di Awal Tahun Ini
- 4 Dihadiri Wabup, TAP Sukses Gelar Musrenbang RKPD TA 2026
- 5 Kamu Harus Tahu Resep Ayam Rica Rica Pedas dan Lezat
- 1 Diduga Cabuli Muridnya, Seorang Guru SD di Bengkulu Utara Diamankan Polisi
- 2 Terungkap, Guru SD di Bengkulu Utara 11 Kali Cabuli Muridnya di Sekolah
- 3 5 Bisnis Paling Cuan yang Bisa Kamu Mulai di Awal Tahun Ini
- 4 Dihadiri Wabup, TAP Sukses Gelar Musrenbang RKPD TA 2026
- 5 Kamu Harus Tahu Resep Ayam Rica Rica Pedas dan Lezat