Dinas PUPR-Hub Fokus Lelang DAK Fisik Rp 24,6 M

Dinas PUPR-Hub Fokus Lelang DAK Fisik Rp 24,6 M

TUBEI RU - Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPRP) Kabupaten Lebong menargetkan dalam waktu dekat kegiatan fisik yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dilimpahkan untuk mengikuti proses lelang. \"Jika proses lelang kegiatan fisik yang bersumber dari DAK 2018 ini selesai pada bulan Maret, maka ditargetkan Agustus seluruh pekerjaan sudah selesai,\" jelas Kepala PUPRP Kabupaten Lebong Ir. Eddy Ramlan, M.Si. Selain itu, disebutkannya DAK 2018 berhasil diperoleh sebesar Rp. 24,6 Miliar. Dengan peruntukkan DAK bagi bidang Bina Marga sebesar Rp 18,6 Miliar, Cipta Karya Rp. 1,1 Miliar serta bidang Sumber Daya Air sebesar Rp. 4,9 miliar. \"Untuk kegiatan yang didanai dari APBD, kita masih menunggu proses verifikasi,\" lanjutnya. Ditambahkannya, 3 program unggulan yang tertuang dalam RPJMD Kabupaten Lebong 2016-2021 akan difokuskan di tahun 2018 di antaranya, Lebong berhotmix, Lebong bebas banjir serta Lebong bebas krisis air bersih. Bidang Bina Marga masih fokus melanjutkan pelebaran jalan hingga ke Kecamatan Lebong Selatan. Sementara pelebaran jalan dari Ujung Tanjung I-Karang Dapo Atas yang telah selesai dilakukan tahun 2017 ini akan dilanjutkan dengan hotmix. Serta melaksanakan pelebaran jalan di Kecamatan Topos untuk mendukung fasilitas wisata di Kabupaten Lebong. \"Sementara itu untuk bidang Sumber Daya Air kita upayakan agar dapat mengatasi permaslahan banjir dengan melakukan perbaikan aliran sungai. Bidang Cipta Karya akan melaksanakan pembangunan bak penampung air bersih yang sudah dirancang di tahun ini,\" singkatnya. (eak)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: