3 Desa Di Hulu Palik Segera Lantik Perangkat Baru
HULU PALIK RU - Rencananya, dalam waktu dekat ini tiga desa dalam Kecamatan Hulu Palik akan kembali melakukan pelantikan perangkat desa. Ini setelah sebelumnya melalui proses seleksi dan ujian yang diselenggarakan oleh Panitia Seleksi (Pansel) penjaringan perangkat desa oleh masing-masing desa. Dengan demikian, setidaknya sudah ada 5 desa yang secara resmi memiliki perangkat desa baru dalam Kecamatan Hulu Palik dari 15 desa yang ada. Camat Hulu Palik, Darmawan, S.Sos kepada RU mengatakan, prosesi pelaksanaan pelantikan tersebut sudah disampaikan oleh desa kepada pemerintah kecamatan pada Jumat (4/8) kemarin. \"Sudah ada tiga desa yang melapor, di antaranya Desa Air Baus I, Batu Raja R dan Batu Raja Kol untuk menyampaikan pelaksanaan pelantikan perangkat sudah akan segera dilaksanakan. Menyusul dari pelantikan sebelumnya yang dilakukan oleh Desa Batu Roto dan Talang Rendah,\" ungkapnya. Sementara itu, untuk waktu pelaksanan pelantikan ini, pihaknya belum bisa pastikan. Pasalnya, pihaknya juga masih akan melakukan koordinasi dengan Tripika untuk menentukan kesiapan agar proses pelantikan tersebut dapat dihadiri oleh seluruh pihak. \"Kita ingin dalam pelaksanaan tersebut, bukan hanya masyarakat saja yang hadir. Namun kita sebagai bagian dari pemerintah desa juga bisa membaur dalam pelaksanaan tersebut bersama masyarakat dan perangkat desa baru. Yang jelas kita pastikan bakal kita laksanakan dalam minggu depan ini, baik itu secara serentak atau dilakukan secara bergilir,\" terangnya. Ditambahkan camat, untuk 10 desa yang lainnya saat ini juga sudah memasuki dalam tahapan proses penjaringan. Namun demikian, dirinya juga kembali mengingatkan kepada seluruh desa yang ada dalam wilayah tugasnya agar bisa segera melaksanakan tahapan ujian penjaringan perangkat desa. Hal itu bertujuan, agar proses pemerintahan desa yang selama ini banyak tidak maksimal, akibat kekosongan jabatan perangkat desa bisa kembali aktif. \"Jika memang sudah mencukupi kuota pendaftarnya. Kami minta untuk pansel segera melaksanakan ujian tersebut, karena desa kedepan bakal menghadapi tugas yang akan lebih banyak lagi, jika perangkat desanya belum terbentuk sesuai dengan peraturan,\" pungkasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Hingga Siang Ini Belum Ada Tim dari BPBD Bengkulu Utara yang Tiba di TKP Korban Tertimbun Tanah Longsor
- 2 Breaking News! Kapal Nelayan Karam Dihantam Ombak di TPI Pasar Palik, 1 Meninggal Dunia
- 3 Hadiri Syukuran Waka 1 DPRD Bengkulu Utara, Cabup Arie dapat Dukungan Penuh dari Dapil I untuk Pilkada 2024
- 4 Tak Melulu Dibuat dari Kentang, Ini Resep Kroket Singkong dengan Keju Lumer
- 5 Kreasikan Buah Manggamu dengan Resep Makanan Enak Berikut Ini
- 1 Hingga Siang Ini Belum Ada Tim dari BPBD Bengkulu Utara yang Tiba di TKP Korban Tertimbun Tanah Longsor
- 2 Breaking News! Kapal Nelayan Karam Dihantam Ombak di TPI Pasar Palik, 1 Meninggal Dunia
- 3 Hadiri Syukuran Waka 1 DPRD Bengkulu Utara, Cabup Arie dapat Dukungan Penuh dari Dapil I untuk Pilkada 2024
- 4 Tak Melulu Dibuat dari Kentang, Ini Resep Kroket Singkong dengan Keju Lumer
- 5 Kreasikan Buah Manggamu dengan Resep Makanan Enak Berikut Ini