Arti, Keutamaan dan Cara Melaksanakan Puasa Daud

Sabtu 24-05-2025,18:17 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

Ibadah ini mengajarkan disiplin dan komitmen dalam beribadah.

3. Mempermudah Segala Urusan

Banyak orang percaya bahwa dengan menunaikan puasa Daud, segala urusan dalam hidup akan dimudahkan oleh Allah SWT. 

Ini karena puasa ini menjadi waktu yang baik untuk berdoa serta memohon pertolongan.

4. Menjauhkan Diri dari Maksiat

Puasa Daud dapat membantu seseorang untuk lebih fokus pada ibadah dan menjauhkan diri dari perbuatan maksiat.

Dengan berpuasa, umat muslim dapat mengendalikan hawa nafsunya.

5. Mendapatkan Jodoh

Salah satu manfaat yang kerap dikaitkan dengan puasa Daud yaitu kemampuannya untuk membantu seseorang memperoleh jodoh. 

Ketika berpuasa, doa-doa dianggap lebih gampang dikabulkan oleh Allah SWT.

Cara Melaksanakan Puasa Daud

* Untuk melaksanakan puasa Daud, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

* Niat untuk berpuasa di malam hari sebelum hari puasa.

Niat wajib dilafalkan dengan tulus dan sungguh-sungguh untuk beribadah kepada Allah SWT. 

Bagi kamu yang ingin melaksanakan ibadah puasa daud, berikut ini bacaan niat puasa daud:

Nawaitu shauma dâwuda lillahi ta'âlâ

Kategori :

Terpopuler