Manfaat ini didapat dari kandungan asam amino, vitamin, dan mineral yang ada di dalam air cucian beras.
4. Pelembap alami
Air cucian beras bisa membantu kulit jadi lebih segar, terhidrasi, dan lembut.
Air cucian beras dapat digunakan sebagai toner alami yang menyeimbangkan pH kulit dan melembapkannya.
Jangan khawatir, karena pelembab alami dari air cucian beras sama sekali tidak membuat kulit wajah jadi berminyak.
5. Jauh dari tanda penuaan
Tanda penuaan bisa muncul lebih cepat kalau kulit tidak dirawat dengan baik.
Air cucian beras bisa mengakalinya lantaran memiliki kandungan antioksidan.
Rutin mencuci wajah dengan air cucian beras, mampu menyamarkan garis halus dan kerutan pada kulit wajah.