Mau Tahu Warna Undertone Kulitmu? Begini Cara Sederhana Membedakannya!

Sabtu 26-10-2024,12:06 WIB
Reporter : Lia Junita
Editor : Septi Maimuna

Cara paling umum untuk mengetahui undertone adalah dengan melihat pembuluh darah di pergelangan tanganmu.

Jika pembuluh darahmu terlihat berwarna biru atau ungu, kemungkinan besar kulitmu memiliki undertone cool.

Sebaliknya, jika pembuluh darahmu tampak hijau, kamu mungkin memiliki undertone warm.

Jika terlihat campuran keduanya, kemungkinan besar kamu memiliki undertone neutral.

BACA JUGA:5 Alasan Kenapa Ibu Hamil dan Menyusui Harus Lebih Hati-hati dalam Memilih Skincare!

BACA JUGA:Siapa Sangka, Bahan Alami Ini Ternyata Bisa Bantu Atasi Komedo Loh!

2. Uji Warna Perhiasan

Kamu juga bisa menggunakan perhiasan untuk menentukan undertone, cobalah mengenakan perhiasan berwarna perak dan emas.

Jika kamu merasa perhiasan perak lebih membuatmu bersinar dan terlihat lebih baik, itu bisa jadi tanda bahwa kamu memiliki undertone cool.

Sebaliknya, jika perhiasan emas lebih cocok dengan kulitmu, kemungkinan besar kamu memiliki undertone warm.

Jika kedua jenis perhiasan tampak cocok, kemungkinan kamu memiliki undertone neutral.

BACA JUGA:Lip Serum vs Lip Scrub: Mana yang Lebih Unggul Atasi Bibir Gelap?

BACA JUGA:Maskeran Tiap Hari Bikin Glowing atau Malah Bikin Wajah Lebih Cepat Kering? Ini Aturan yang Benar

3. Cobalah Kain Berwarna

Metode ini melibatkan penggunaan kain berwarna untuk menguji bagaimana warna tersebut berinteraksi dengan kulitmu.

Ambil beberapa kain dengan warna berbeda, seperti biru, merah, dan kuning, letakkan kain tersebut di dekat wajahmu dan lihat mana yang membuat kulitmu terlihat lebih cerah dan sehat.

Kategori :