Doa yang Dibaca Umat Muslim Agar Sholat Bisa Khusyuk

Sabtu 31-08-2024,18:22 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.ID -  Siapa sangka, ternyata ada doa untuk meminta agar sholat khusyuk yang bisa dibaca dan dilafalkan umat muslim. 

Doa ini diajarkan oleh Quraish Shihab.

Salat adalah tiang agama, dalam melakukannya juga diwajibkan untuk khusyuk di setiap rakaatnya. 

Khusyuk merupakan keadaan hati yang tunduk dan khusyuk di hadapan Allah SWT.

Syekh Wahbah bin Musthafa az-Zuhaili dalam tafsirnya mengungkapkan bahwa khusyuk merupakan sikap pasrah, kerendahan hati, dan juga rasa takut kepada Allah. 

Khusyuk bersumber dari hati dan kalau seseorang mempunyai hati yang khusyuk, maka semua anggota tubuhnya akan ikut khusyuk.

Tetapi, khusyuk dalam salat bagi beberapa umat muslim ternyata sulit. 

Itu sebabnya, umat muslim bisa membaca doa untuk memohon agar salat bisa khusyuk dari Habib Quraish Shihab dalam buku Doa Harian Bersama M Quraish Shihab. 

Baginya, berdoa untuk kekhusyukan dalam sholat juga dapat menghindari gangguan pikiran yang tidak relevan, namun juga membantu memperkuat ikatan spiritual kepada Sang Pencipta. 

Dilansir dari solopos.com berikut ini bunyi doanya.

Allahumma innaa na’uudhu bika min ‘ilmil laa yanfa’uuu, wa min qalbin laa yakhsha’uu, wa min ‘amalin laa yutqabbal, wa min du’aa’in laa yusma’uu. Ilahana zalamnaa anfusanaa, faqad amartanaa fataraknaa, wa nahaytanaa faartakabnaa, falaa yasa’unaa illaa ‘afwuka. Allahumma taqabbal a’maalana wa tamim taqshiirana wamnahnaa al-khashyata wal-khushuu’a, wa shallallaahu ‘alaa sayyidinaa Muhammadin wa ‘alaa aalihi wa shahbihi wa sallam.

Artinya: Ya Allah, kami berlindung kepada-Mu dari ilmu yang tidak bermanfaat, dari hati yang tidak khusyuk, dari amal yang tidak diterima, dan dari doa yang tidak didengar. Ya Tuhan kami, kami telah menzalimi diri kami sendiri. Sungguh, Engkau telah memerintahkan kami, namun kami meninggalkannya. Engkau telah melarang kami, namun kami melakukannya. Maka, tidak ada yang dapat menyelamatkan kami kecuali ampunan-Mu. Ya Allah, terimalah amal kami, sempurnakan kekurangan kami, dan berikan kami rasa takut dan khusyuk. Ya Allah, limpahkanlah rahmat dan kesejahteraan kepada junjungan kami Nabi Muhammad SAW, keluarga, dan para sahabatnya.

Berikutnya, agar umat muslim khusyuk dalam sholat, dilanjutkan dengan membaca doa berikut ini.

Allahumma innaa nas’aluka shhalaaha al-niyyati wa ikhlaasha al-qashdi fii jami’i maa natawajjahuu ilayhi wa shafaa’a al-sarirati ma’a tafri’i al-qalbi min ghayri wajhikal kariim… Allahumma haa huwa syahr al-shiyaam qad waqada ‘alaynaa wa lanaa aamaalun min waasi’in fadlika laysat khaafiyatan ladhayka yaa ajalla maqshuudin wa akrama man ‘uhida minhu al-juudu, Faallahumma laa taruddannaa shifra al-ayaadi min waasi’i rahmatika al-faa’idah. Aqbilu ‘alaa muqbilinaa bimaa aamala wa ‘alaa mudbirinaa biwaasi’i rahmatika al-shaamilah, wa shallaa Allaahu ‘alaa sayyidinaa Muhammadin wa ‘alaa aalihii wa shahbihi wa sallam.

Artinya: Ya Allah, kami mohon kepada-Mu niat yang baik dan keikhlasan hati dalam semua yang kami lakukan. Kami mohon hati yang bersih dan terhindar dari selain wajah-Mu yang mulia. Ya Allah, bulan Ramadhan telah tiba dan kami memiliki harapan dari limpahan karunia-Mu yang tidak tersembunyi bagi-Mu. Ya Allah yang paling mulia dan paling dermawan, janganlah Engkau tolak kami dengan tangan hampa dari limpahan rahmat-Mu yang berlimpah.

Kategori :