RADARUTARA.ID- Jerawat adalah masalah kulit yang umum dihadapi banyak orang, terutama remaja dan dewasa muda.
Obat totol jerawat adalah salah satu solusi yang efektif untuk mengatasi jerawat secara cepat dan langsung pada area yang bermasalah.
Berbagai produk obat totol jerawat lokal tersedia di pasaran dengan berbagai harga, dan banyak di antaranya yang terjangkau, bahkan di bawah 50 ribu rupiah.
Kebanyakan obat jerawat yang dijual di pasaran biasanya tersedia dalam bentuk salep dan gel, sehingga dapat dioleskan langsung pada bagian kulit yang berjerawat.
BACA JUGA:Ini Rekomendasi Menu Makan untuk Anak Balita yang Simpel dan Enak
BACA JUGA:Ini Cara Mengatasi Efek Samping Mengkonsumsi Emping Melinjo Khas Bengkulu
Di bawah ini kami akan memberikan rekomendasi beberapa obat totol jerawat lokal yang dapat kamu pertimbangkan.
1. Acnes Sealing Jell
Produk yang mengandung kombinasi dari isopropilmethylphenol, sulfur, glycyrrhetinate, dan salicylic acid ini dapat menjadi rekomendasi pertama untuk obat jerawat.
Dengan kandungan bahan aktif yang ada di dalamnya, obat ini mampu menghambat pertumbuhan bakteri dan mengangkat sel kulit mati penyebab jerawat.
Acnes Sealing Jell yang juga diperkaya dengan kandungan vitamin B6 dan vitamin E sehingga baik untuk kesehatan kulit.
BACA JUGA:Rekomendasi Sabun Batang yang Bisa Bikin Kulit Cerah!
BACA JUGA:Rekomendasi Sunscreen Spray Terbaik di Bawah Rp100 Ribuan untuk Perlindungan Kulit Maksimal
2. Benzac AC Gel 2.5%
Kandungan utama Benzoyl Peroxide mampu membunuh bakteri penyebab jerawat serta membantu mengurangi produksi minyak berlebih di wajah.