Selain sebagai tempat peristirahatan terakhir bagi para pahlawan, taman ini juga merupakan tempat rekreasi yang tenang.
Dikelilingi oleh pepohonan dan taman yang indah, pengunjung bisa menghormati jasa para pahlawan sembari menikmati keindahan alam di sekelilingnya.
4. Taman Remaja
Taman Remaja adalah taman yang di kelilingi pepohonan rindang dan berdekatan dengan kebun binatang yang ada di Kota Bengkulu.
Disini banyak pula tempat kuliner yang cocok untuk kamu nikmati sambil merasakan nuansa sejuk dan asri.
5. Taman Simpang Kandis
Lokasinya berdekatan dengan dermaga yang ada di Kota Bengkulu, Taman ini cocok bagi para penikmat sore bersantai sembari mendengarkan lagu.
Pemandangan matahari tenggelam dan nuansa sore yang menawan akan menambah daya tarik tersendiri bagi penikmat senja.*