PLN Minta Kerelaan Warga, Agar Tanaman Disekitar Jaringan Listrik Ditebang, untuk Apa?

Jumat 24-05-2024,15:51 WIB
Reporter : Abdul Gafur
Editor : Septi Maimuna

ARGA MAKMUR, RADARUTARA.ID - Derasnya keluhan masyarakat Bengkulu Utara dengan PLN terkait seringnya gangguan yang menyebabkan pemadaman serta tegangan tidak stabil belakangan ini, PLN ULP Arga Makmur akhirnya angkat bicara.

PLN menyebut, jika berbicara soal gangguan listrik khususnya pelanggan PLN di Kabupaten Bengkulu Utara sangatlah kompleks dan pelik.

Pasalnya, selain luas wilayah dan jarak tempuh jaringan listrik dari suplai gardu induk mencapai ratusan kilometer, ada beberapa faktor yang menjadi penyebab utama seringnya pemadaman.

Ferry Adrianta, Manager PLN ULP Arga Makmur saat dikonfirmasi membenarkan adanya gangguan dan mengakibatkan kerapnya pemadaman listrik yang dialami pelanggan.

Ferry menjelaskan, pihaknya saat ini terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan dengan cara perbaikan jaringan dengan penebangan pohon tanam tumbuh disekitar jaringan listrik.

"Faktor penyebab utamanya adalah pada jaringan listrik, karena sebagian besar gangguan disebabkan ada pada pohon atau ranting yang menimpa jaringan listrik. Sehingga dengan terpaksa kami padamkan untuk penormalan,"jelas Pria yang belum lama ini bertugas di Bengkulu Utara dan menjabat Manager ULP Arga Makmur menggantikan posisi Fahmi Romadhona.

Ferry menyampaikan, pada dua hari lalu, terdapat gangguan jaringan listrik terjadi diwilayah Kecamatan Padang Jaya dan Air Padang. Dimana jaringan listrik tertimpa ranting pohon karet milik warga.

"Pasca badai, tepatnya jaringan listrik di Air Koyok dan sebelum Kembang Manis terdapat ranting karet menimpa jaringan,"bebernya.

Meskipun belum bisa sepenuhnya merespon apa yang dirasakan oleh masyarakat khususnya pelanggan daerah terdampak, pihaknya berharap pelanggan juga paham apa yang dialami petugas dilapangan.

BACA JUGA:Hampir Setiap Hari Listrik di Bengkulu Utara Padam, Pelanggan Pertanyakan Kinerja PLN

Mantan Manager PLN ULP Mukomuko itu menyadari betul apa yang dirasakan oleh pelanggan, dikesempatan itu pihaknya mewakili management meminta maaf kepada masyarakat terdampak gangguan listrik yang dialami oleh pelanggan di Kabupaten Bengkulu Utara. 

Kemudian pihaknya juga berharap kepada masyarakat, agar tanam tumbuh pohon disekitar lokasi jaringan bisa dilakukan penebangan sesuai surat edaran Bupati Bengkulu Utara, tentang penebangan pohon dijalur listrik untuk ditebang.

"Upaya ini adalah salah satu ikhtiarnya, mudah-mudahan informasi tersebut bisa membuat warga mengerti dan bagi yang memiliki tanam tumbuh dilokasi jaringan itu bisa merelakan tanamannya ditebang,"harapannya.

Meski terdapat berbagai persoalan terkait gangguan dan menyebabkan pemadaman listrik, pihaknya tetap mengedepankan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. 

"Terima kasih informasinya mas, semoga keluhan dari pelanggan ini menjadi motivasi serta menjadi penyemangat kami untuk kedepannya agar lebih baik lagi,"demikian Ferry.*

Kategori :