Wabup Arie Septia Adinata Disebut Cocok Dampingi Helmi Hasan di Pilgub Bengkulu 2024

Rabu 28-02-2024,20:08 WIB
Reporter : Suhendra FA
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.RU- Kontestasi Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta anggota legislatif pada Pemilu 2024 telah usai.

Sejumlah tokoh dan figur politikus mulai bermunculan menghadapi kontestasi pemilihan kepala daerah, baik itu tingkat Provinsi, Kabupaten dan Kota.

Salah satu tokoh politik yang santer di masyarakat yaitu Wakil Bupati Bengkulu Utara 2 periode, Arie Septia Adinata.

Sosok politikus muda, visioner, energik dan milenial tersebut digadang-gadang naik menjadi salah satu kandidat kuat mendampingi Helmi Hasan sebagai bakal calon Gubernur Bengkulu dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.

BACA JUGA:Hadir di Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemilu 2024, Ini Pesan Bupati Bengkulu Utara

Salah satu harapan itu muncul dari Wawan Ersanovi, mantan Sekretaris Jenderal (Sekjend) Serikat Tani Bengkulu (STAB) yang kini menggeluti profesinya sebagai salah satu advokat kondang di Bengkulu Utara.

"Menurut saya, Pak Arie Septia Adinata yang saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati Bengkulu Utara, sangat pantas untuk mendampingi Pak Helmi Hasan sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Provinsi Bengkulu. Sebab, pengalaman Pak Arie sudah tidak kita ragukan lagi. Sebab, beliau sudah dua kali sebagai Wakil Bupati Bengkulu Utara," ujarnya.

Hanya saja meski demikian, semua keputusan itu tetap kembali pada Pak Arie sebagai tokoh mudah yang berpengaruh di Bengkulu Utara.

"Yang jelas dengan kemampuan yang di miliki Pak Arie. Beliau sangat tepat mendampingi Pak Helmi Hasan, sebagai Calon Wakil Gubernur pada Pilkada 2024," tandasnya.*

Kategori :