RADARUTARA.ID - Tobat adalah penyesalan yang dirasakan oleh seseorang yang merasa bersalah atas dosa yang telah dilakukannya. Penyesalan ini menjadi langkah pertama menuju perubahan yang lebih baik.
Namun, tidak semua orang mampu merasakan penyesalan ini. Mereka yang sadar akan kesalahan yang telah dilakukan dapat mencapai kesadaran untuk bertaubat.
Sejatinya manusia memiliki dosa dan sepatutnya bertobat kepada sang pencipta. Jangan sampai kita merasa tidak memiliki dosa sedikitpun sebab dosa yang paling dosa adalah ketika manusia berdosa tetapi ia merasa tidak memiliki dosa.
Bahkan nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam saja masih merasa bersalah walaupun beliau telah dijamin dari dosa.
BACA JUGA:Bacaan Sholawat Jibril Serta Manfaat Jika Rutin Mengamalkannya
Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam saja mengucapkan istighfar 70 kali hanya karena beliau telat melaksanakan salat sunnah tahajud.
Dari hal itu saja kita sepatutnya bisa merenungi hal tersebut, mau setinggi apapun pangkat kita mau sebesar apapun gaji kita tetap yang namanya dosa harus menyadari dan bertobat kembali kepada Allah subhanahu wa ta'ala.
Sebab Tidak ada manusia yang tidak memiliki dosa. Entah itu kesalahan yang dilakukan secara sengaja ataupun kesalahan yang dilakukan secara tak sengaja.
Agar tak putus asa baiknya kita menggantungkan harapan hanya kepada Allah subhanahu wa ta'ala, serta memohon ampunlah kepadanya agar senantiasa diberikan kelimpahan Rahmat berkah dan karunia.
Perbanyaklah bertobat kepada Allah subhanahu wa ta'ala sadari setiap dosa yang kita telah lakukan. Segeralah untuk melaksanakan tobat dan janganlah menunda-nunda waktu. Sebab jikalau kita mati dalam keadaan membawa dosa yang besar maka akan mendapat siksaan yang berat di neraka nantinya.
Mengampuni dosa seorang hamba merupakan perkara yang mudah bagi Allah subhanahu wa ta'ala tinggal bagaimana kita untuk memohon ampun kepadanya dengan sesungguhan yang amat sungguh.
Setelah melaksanakan tobat maka kembalilah ke jalan Allah dengan benar. Laksanakan segala perintahnya dengan sungguh-sungguh dan jauhi segala larangannya dengan patuh.
Lupakanlah semua kesalahan masa lalu yang telah kita lakukan dan janganlah ceritakan kesalahan-kesalahan tersebut kepada manusia. Berusahalah untuk memperbaiki diri untuk menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepadanya.*