RADARUTARA.ID - Objek wisata alam Bukit Jipang, merupakan destinasi wisata pilihan, tak hanya masyarakat Bengkulu saja, tetapi juga dari bermacam provinsi tetangga, dan para traveler.
Objek wisata yang letaknya berada di Desa Air Meles Atas Kecamatan Selupu Rejang Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu ini, menawarkan pemandangan alam khas pegunungan serta adanya lokasi camping.
Di tempat wisata ini, pengunjung bisa melihat hutan yang hijau dan nyaman dipandang, sekaligus bisa mengabadikan dengan ponsel untuk kebutuhan media sosial.
BACA JUGA:Dikabarkan Dekat dengan Happy Asmara, Gilga Sahid Posting Foto Happy Asmara di Medsos
Bahkan, pengunjung juga bisa melihat Kota Curup dan Lubuklinggau, tetapi dengan cacatan tidak sedang berkabut. Dari Kota Bengkulu, memakan waktu sekitar 3-4 jam ke lokasi wisata ini.
Untuk harga tiket masuk, hanya merogoh kocek sebesar Rp 10.00 saja bagi setiap pengunjung dan Rp 35.000 per malam untuk yang ingin camping di lokasi. Di lokasi ini
juga menawarkan beberapa lokasi untuk tempat berfoto dengan latar belakang hutan yang hijau dan pemandangan lokasi pemukiman warga dari kejauhan.
Bukit Jipang berada pada ketinggian 2.500 MDPL, tetapi data tersebut belum tervalidasi. Pengunjung akan merasakan sensasi 'dingin' ketika berada dilokasi.
Selain menyajikan fasilitas untuk berfoto diatas kaca, pengunjung juga disediakan fasilitas untuk meeting room, Outbond dan juga Vila.
Sebelum memasuki area lokasi, pengunjung akan disuguhkan pemandangan sepanjang jalan berupa hutan dan juga kebun jeruk.*