Ikuti Amalan dari Habib Novel Jika Ingin Dompet Selalu Terisi Uang

Kamis 01-06-2023,16:03 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.ID - Manusia tidak bisa dipisahkan dari aspek rezeki mulai dari pemenuhan kebutuhan sehari-hari, kegiatan ibadah, pendidikan, kesehatan dan masih banyak lagi.

Ada banyak hal yang dapat dilakukan untuk mendapatkan rezeki. Berikut ini adalah amalan yang diberikan oleh Habib Habib Novel Alaydrus untuk melancarkan rezeki.

Terutama amalan saat membuka dompet, mengecek saldo ATM, atau membuka laci toko.

Amalan ini ringan dan mudah dilakukan karena hanya berupa bacaan dzikir.

Namun, selain berdoa dengan membaca amalan ini, tetap harus bekerja dengan rajin agar rezeki bisa semakin lancar.

BACA JUGA:Bacaan Doa Minta Jodoh Terbaik dan Amalan yang Dilakukan untuk Mempercepat Datangnya Jodoh

BACA JUGA:Adab dan Tata Cara Berdoa Agar Diterima Oleh Allah SWT, Kajian Ustadz Khalid Basalamah

Menurut Habib Novel Alaydrus manusia wajib bekerja dan berusaha untuk mendatangkan rezeki bagi kehidupannya namun jangan lupa untuk datang pada Allah SWT.

Menurut Habib Novel Alaydrus dzikir ini boleh dibaca untuk urusan yang berkaitan dengan rezeki. Tidak ada hitungan khusus berkaitan dengan dzikir ini.

Habib Novel Alaydrus mengatakan bahwa bukan soal banyaknya jumlah melainkan frekuensi dari melaksanakan amalan ini.

Menurut Habib Novel Alaydrus dalam membaca dzikir ini yang penting adalah istiqomah.

Habib Novel Alaydrus memberi catatan bahwa amalan ini tidak perlu dibaca banyak. Boleh dibaca setelah sholat, atau saat membuka dompet.

BACA JUGA:7 Rahasia Janda yang Jarang Diketahui Para Pria, No 5 Bikin Merinding

BACA JUGA:Pria Wajib Simak, Ternyata Gadis Rasa Janda Sudah ada Sejak Zaman Kerajaan Majapahit

Adapun bacaan dzikir yang dimaksud, yakni Ya Hannan, Ya Mannan, Ya Fattah, Ya Razzaq, Ya Ghani, Ya Mughni'.

Kategori :