Simak 7 Rekomendasi Kerja Sampingan di Rumah dengan Untung Besar

Senin 29-05-2023,16:47 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

Salah satu keuntungan dari pekerjaan ini adalah tidak memerlukan keahlian khusus atau sertifikasi khusus. Yang harus kamu lakukan adalah mendaftar aplikasi survei online dan langsung bekerja. Bentuk reward yang kamu terima biasanya dikirimkan melalui aplikasi dompet online. Tetapi meskipun ada banyak aplikasi atau situs web survei online.

Di sisi lain, beberapa dari mereka sebenarnya curang. Oleh karena itu, kamu harus benar-benar berhati-hati dalam hal ini, agar tidak tertipu.

BACA JUGA:Ssssst....! Ada Bantuan Uang Tunai Rp20 Juta untuk Kelompok Usaha Mandiri, Cek Syaratnya Disini!

BACA JUGA:Helikopter Milik TNI Jatuh di Ciwidey Bandung, Begini Nasib Semua Kru

3. Fotografer Produk

Tahukah kamu jika foto produk adalah salah satu faktor yang bisa menjadikan produk tersebut lebih mudah terjual? Foto produk yang menarik bisa memungkinkan menggaet perhatian para customer.

Meski begitu, tak semua pelaku usaha mampu memberikan suatu foto produk terbaiknya. Bahkan, mungkin kamu juga sadar jika para pelaku usaha yang menawarkan produknya di beberapa platform menggunakan foto produk apa adanya.

Melihat kondisi tersebut, maka tentunya bisa menjadi salah satu peluang kerja sampinganmu. Dimana kamu bisa mencoba menawarkan jasa sebagai fotografer produk. Namun tetap saja jika kamu menawarkan jasa ini diperlukan suatu keahlian khusus dalam bidang fotografer.

Jika kamu sudah memiliki keahlian dalam bidang tersebut jangan lupa untuk memiliki portofolio dalam bentuk foto. Keberadaan dari portofolio ini akan mempermudahkan kamu untuk mendapatkan suatu project dari client.

 

4. Buka Jasa Desain Grafis

Rekomendasi kerja sampingan di rumah yang berikutnya masih ada hubungannya dengan keahlian pribadi kamu. Dimana ketika kamu memiliki keahlian khusus dalam bidang desain grafis, maka keahlian tersebut juga bisa menjadi peluang usaha sampingan yang kamu jalankan.

Saat ini, banyak banget pelaku usaha yang membutuhkan jasa desain grafis. Para pelaku usaha tersebut sudah sadar betul akan keperluan tenaga desain grafis. Ada banyak job project yang bisa kamu kerjakan dengan kemampuan desain grafis.

Misalnya, membuat berbagai ragam jenis desain seperti membuat cover buku, logo, desain UX UI, kemasan produk, postingan untuk sosial media dan berbagai macam jenis project lainnya.

Saat ini, sudah ada software pendukung pekerjaan desain grafis, mulai dari yang berbayar hingga yang free bisa kamu gunakan dengan lebih mudah. Bahkan, untuk situs khusus freelance yang digunakan untuk jenis pekerjaan desain grafis juga sudah ada.

Layaknya jasa fotografer produk, jasa desain grafis juga membutuhkan portofolio. Jadi, kamu bisa mencoba memilih jenis project yang memang bisa dijadikan sebagai portofolio.

Kategori :