RADARUTARA.ID - Pemerintah Desa Talang Pungguk Kecamatan Air Besi sukses merealisasikan Dana Desa Tahun Anggaran 2023 dengan melakukan musyawarah pra pelaksanaan kegiatan titik nol pembangunan rabat beton dengan volume 76 x 3 m serta pengadaan 15.000 benih ikan dan umpan ikan. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Desa Talang Pungguk, Kamis (27/4).
Turut hadir dalam kegiatan ini, Sekcam Air Besi, Kepala Desa Talang Pungguk, BPD, Kadun, perangkat desa dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya Kepala Desa Talang Pungguk, Joni Putra, mengatakan, penebaran bibit ikan ini adalah salah satu langkah yang dilakukan oleh pemerintah desa dalam mendukung program pemerintah mewujudkan kemandirian dan kedaulatan pangan nasional.
Diungkapkan pula oleh Joni, pihaknya sengaja memilih bibit ikan sebagai sarana penguatan pangan sesuai dengan usulan dari masyarakat.
“Kami targetkan bibit tumbuh dan berkembang hingga tiga bulan kedepan. Sesudah itu akan dilakukan panen massal bersama warga, dimana hasilnya nanti selain untuk masyarakat juga akan dilakukan pembelian bibit ikan lagi,” ungkap Joni.
BACA JUGA:BLT-DD Jatah April-Mei Sudah Cair, Berikut Jadwal Penyalurannya
Sementara itu, Camat Air Besi Yeni Diryana, S.KM,MM, yang diwakili oleh Sekcam Air Besi, Dairmansyah, mangajak masyarakat untuk mensukseskan segala kegiatan pekerjaan pembangunan yang ada di Desa Talang Pungguk demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat desa.
“Harapan kami dari Pemerintah Kecamatan, apa yang telah dibangun dapat dimanfaatkan dan dijaga nantinya,” tambah Sekcam. *