Sri: Cuma 6 Bulan, Air Mengalir GIRI MULYA RU.ID - Dampak buruknya pelayanan PAM Tirto Giri Desa Wono Harjo kembali menuai kekecewaan dari Warga Desa Suka Makmur Kecamatan Giri Mulya. Sebut saja, Sri Wiyati, warga dusun I, mengeluhkan ketersediaan air bersih dirumahnya yang dijanjikan pengelola tak kunjung ngalir. Menurutnya, sejak pemasangan tahun 2018 lalu, hanya 6 bulan air bersih dari PAM Tirto Giri Air mengalir. \"Di tempat tinggal kami, air dari PAM desa tidak mengalir sudah sangat lama mas,\" keluhnya, Senin (11/5) kemarin. Sri Wiyati membeberkan kepada media ini, kekecewaan yang ia alami bersama ratusan warga lainnya, sudah sejak lama dirasakan. Ironisnya, untuk mencukupi kebutuhan air minum, masyarakat terpaksa mengandalkan sumur yang sering kering saat kemarau. Tak hanya itu, sebagian warga dikatakan Sri, menggunakan air sungai untuk mencuci pakaian dan mandi. \"Mendengar mencuat masalah ini, kami angkat suara mas, agar keluhan kami ini ada solusi. Padahal, air bersih yang dikelola oleh PAM Tirto Giri ini merupakan kebutuhan dasar kami,\" jelasnya. Saat disinggung terkait tanggapan pihak pengelola, Sri mengaku, alasan dari PAM Tirto Giri selalu kurangnya debit air sehingga air yang mengalir kerumahnya, tidak bisa teraliri dengan baik. Bahkan, keluhannya telah disampaikan ke Pemerintah Desa Wono Harjo, namun solusi yang diinginkan masyarakat tidak membuahkan hasil. \"Kalau alasannya debit air, kenapa dulu air di rumah kami ini lancar-lancar aja tapi sekarang nggak ngalir dengan waktu lama,\" ujar Sri yang mengalami krisis air bersih. Tak hanya itu saja, Sri menyampaikan jika soal debit tidak mencukupi Desa Wono Harjo menjadi alasan mendasar, kenapa pengelola PAM Tirto Giri berani mengambil sikap untuk melakukan sambungan baru ke rumah warga Desa Suka Makmur. \"Seharusnya, pengurus jangan melakukan penyambungan baru kalau soal debit air tidak mencukupi,\" ketusnya. Dirinya berharap, permasalahan ini bisa segera ditindaklanjuti karena selama ini, ia sudah menjadi korban janji manis PAM Desa Tirto Giri soal Air Bersih. \"Kami jual kambing mas, untuk pemasangan meteran air di rumah, tak sedikit Lo yang kami bayar Rp 2,5 juta. Dengan harapan air bisa kami nikmati sesuai janji pengurus mas,\" harap Sri. (sir1)
Giliran Warga Suka Makmur, Keluhkan Air PAM Tirto
Kamis 12-05-2022,09:31 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :