Jumlah Pemilih di BU Belum Bertambah

Rabu 09-03-2022,15:11 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

ARGA MAKMUR RU.ID - Potensi pemilih di Bengkulu Utara (BU) sesuai rilis KPU BU, periode Februari sebanyak 202.736 orang. Jumlah itu terbagi jenis kelamin pria sebanyak 102.900 orang dan perempuan sebanyak 99.836 orang. Jumlah itu, persis dengan angka bulan sebelumnya. Ketua KPU BU, Suwarto, SH mengatakan, update jumlah pemilih menjadi hal yang fundamental pada penyelenggaraan kontestasi. Pagebluk Covid-19 yang belum terhenti, juga menjadi upaya KPU, untuk mampu memantau pergerakan digit pemilih di daerah lewat Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB). \"Ini bertujuan, menjadi alat pemetaan awal dalam proses perencanaan konstestasi,\" ujarnya, kemarin. Disinggung soal perlunya partisipasi desa dan kelurahan? Suwarto, sepakat ketika hal ini bisa dilakukan. Karena dapat memberikan dukungan akurasi pangkalan data pemilih yang nantinya, akan diteliti lagi secara faktual, pada saat tahapan dimulai. \"DPB Februari masih sama dengan periode sebelumnya,\" ujarnya. Membaca Data Konsolidasi Bersih (DKB) Semester 2 Tahun 2021 yang dirilis Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tahun ini, jumlah penduduk di Bengkulu Utara (BU) sebanyak 293.465 jiwa. Periodisasi tersebut, menempatkan jumlah penduduk laki-laki sebanyak 149.918 jiwa. Sedangkan penduduk perempuan jumlahnya 143.547. Data tersebut sekaligus menegaskan, jumlah laki-laki dan perempuan di daerah ini terpaut 6.371 jiwa. (bep)

Tags :
Kategori :

Terkait