BENGKULU RU.ID - DPRD Provinsi Bengkulu meminta sekaligus mengingatkan agar dalam realisasi 18 program kegiatan prioritas dan kegiatan unggulan dilakukan secara proporsional pada 10 kabupaten/kota. Permintaan ini tidak lepas dengan telah dialokasikannya anggaran pada tahun depan untuk realisasi program kegiatan tersebut.
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Tantawi Dali, S.Sos, MM mengatakan, 18 program kegiatan prioritas merupakan implementasi dari visi dan misi Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) Bengkulu pada saat kampanye Pilkada 2020 lalu, begitu juga dengan 68 program kegiatan unggulan yang termasuk kebijakan dalam pembangunan Provinsi Bengkulu ini.
\"Dimana kedua program itu juga sudah dituangkan dalam Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Bengkulu tahun 2021-20226. Tahun depan kedua program kegiatan itu sudah barang tentu mulai direalisasikan, walaupun ketika melihat ketersediaan anggaran kemungkinan besar dalam realisasinya nanti harus dilakukan secara bertahap,\" ungkap Tantawi, Rabu (3/11).
Menurutnya, dalam realisasinya nanti sejak awal pihaknya meminta dan mengingatkan agar eksekutif dapat melakukannya dengan cara menjangkau seluruh kabupaten/kota. \"Kemudian realisasinya juga harus dibagi secara proporsional. Misal pada sektor infrastrutur jalan provinsi, dimana pada wilayah Kabupaten Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah paling panjang ruas jalannya,\" kata Tantawi.
Dengan fakta itu, lanjut Tantawi, pada saat realisasi, harus lebih besar porsinya, dalam artian tidak bisa disamakan denga kabupaten/kota lainnya di Provinsi Bengkulu ini.
\"Kemudian sektor pertanian, misal di Bengkulu Selatan dan Rejang Lebong lebih besar. Otomatis kedua kabupaten itu yang medapatkan porsi lebih banyak saat realisasi kedua program,\" ujarya.
DPRD Minta Realisasi Program Prioritas dan Unggulan Proporsional
Kamis 04-11-2021,09:37 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :