NAPAL PUTIH RU - Ketua Forum BPD Kecamatan Napal Putih, Elda Susanti, mendesak Pemkab BU agar segera melengkapi kebutuhan fasilitas penunjang kegiatan di gedung Puskesmas baru bertaraf nasional (prototype) di Kecamatan Napal Putih. Desakan ini disampaikan Elda, sesuai kondisi gedung Puskesmas di Kecamatan Napal Putih yang hingga saat ini belum memiliki fasilitas penunjang apapun selain mengandalkan fasilitas lama. \"Buat apa gedung semegah itu dibangun kalau tidak dilengkapi fasilitasnya. Kita berharap Pemkab BU segera melengkapi fasilitas yang dibutuhkan oleh Puskesmas untuk memaksimalkan pelayanannya kepada masyarakat dengan mengisi fasilitas Alkes dan tenaga kesehatannya,\" desaknya pada agenda Musrenbangcam lalu. Bersambung.......... (Baca selengkapnya di Surat Kabar Harian Radar Utara, edisi Rabu, 10 Februari 2021) Atau berlangganan E-Paper Radar Utara melalui LINK INI
Pemkab Diminta Lengkapi Fasilitas Gedung Puskesmas
Rabu 10-02-2021,15:05 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :