Dana Desa Tangkal Wabah Corona

Kamis 28-05-2020,11:48 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

AIR DIKIT RU - Pemerintah mengalihkan sebagian anggaran dana desa untuk program jaring pengaman sosial bagi warga yang terdampak Covid-19. Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang diambil dari dana desa seperti Pemerintah Desa (Pemdes) Air Kasai Kecamatan Air Dikit, mulai menyalurkan BLT kepada masyarakat terdampak virus corona atau covid 19 yang memenuhi syarat Rabu, kemarin. Penyaluran perdana dimulai secara simbolis oleh Pj Kades Air Kasai didampingi Camat Air Dikit, Syafriadi, SH. Penyaluran BLT desa Air Kasai untuk tahap pertama dan telah sukses, baik secara administrasi maupun anggarannya. Masing-masing KK menerima BLT sebesar Rp 600.000 dari jumlah penerima 60 KK per bulan selama tiga bulan terhitung sejak Mei-Juli. Pj Kades Air Kasai, Eko Mudianto, S.AP menjelaskan, BLT yang bersumber dari dana desa merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menanggulangi dampak covid 19 sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Desa dan PDTT. \"Sasaran penerima BLT adalah warga miskin non PKH, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), warga yang kehilangan mata pencaharian, warga yanga belum terdata dan mempunyai keluarga rentan sakit menahun atau kronis,\" ujar Eko. Sementara itu, ia mengimbau kepada seluruh masyarakat Desa Air Kasai agar mentaati protokol kesehatan yang dikeluarkan pemerintah. Sebab, untuk memerangi covid 19 tidak bisa menggunakan senjata secanggih apapun, tetapi mencegah covid 19 hanya bisa dengan memakai masker, cuci tangan dengan sabun, jaga jarak fisik dan protokol kesehatan lainnya. (oye)

Tags :
Kategori :

Terkait