MDST Tanjung Putus Dihadiri Camat dan Kapolsek

Senin 27-01-2020,11:05 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KERKAP RU - Pemerintah Desa Tanjung Putus Kecamatan Kerkap Kabupaten Bengkulu Utara menggelar sertifikasi sekaligus Musyawaa Desa Serah Terima (MDST) kegiatan pembangunan fisik yang didanai oleh Dana Desa (DD) tahun 2019, Jumat (24/1) lalu, di balai desa setempat. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Desa Tanjung Putus, Kusinda Harianto dan dihadiri langsung oleh Camat Kerkap, Kapolsek Kerkap, Kasi PMD, Pendamping Desa, BPD, TPK, Perangkat Desa, Karang Taruna, serta warga desa setempat. MDST ini merupakan bentuk pertanggungjawaban Tim Pengelolah Kegiatan (TPK) kepada masyarakat terhadap kegiatan fisik yang anggarannya bersumber dari DD tahun 2019. Dalam kesempatan tersebut, TPK pembangunan, Amir Hamza, menyampaikan laporan kegiatan pembangunan yang dibiayai menggunakan DD tahun 2019 secara rinci. “Adapun kegiatan fisik yang telah dikerjakan ditahun 2019 dengan menggunakan DD yakni pembangunan jalan rabat beton lingkungan desa 400 M, drainase 500 M dan lapangan voly. Kiranya masyarakat desa bisa menerima pembanguna yang telah dikerjakan,” lapor Amir. Kepala Desa, Kusinda Harianto menyampaikan terimakasi kepada TPK yang telah melaksakan tugasnya dengan baik sesuai dengan harapan. “Setelah pembangunan selesai, kami berharap agar masyarakat dapat memanfaatkan hasil pembangunan untuk menunjang kegiatan ekonomi masyarakat. Selain itu, masyarakat juga harus turut menjaga dan merawat serta memelihara hasil pembangunan yang bersumber dari alokasi DD tersebut,” harapnya. Dalam kesempatan ini, Camat Kerkap, Novi Indra, S.Sos juga menambahkan, Ketua TPK harus menyampaikan laporan pertanggaung jawaban pembangunan yang telah dikerjakan kepada masyarakat untuk menghindar kesalahpahaman dikemudian hari sehingga segala kegiatan yang telah dikerjakan dapat diterima oleh masyarakat. “Bangunan yang sudah ada, agar dirawat sehingga bisa bertahan lama,\" pinta Camat. (ae2)

Tags :
Kategori :

Terkait