ARGA MAKMUR RU - Komunitas Sobat Ambyar Bengkulu Utara (SABU) bersama Tim Ayok dan Apache bakal kembali menggelar konser amal untuk membantu biaya pengobatan terhadap Raka Antonio Pratama (11 tahun) remaja pengidap penyakit Hydrosefalus dan Triyani (33 tahun) pengidap TBC kronis warga Desa Sido Urip, Kecamatan Arma Jaya dan juga Ibu Marni penderita kanker mulut warga Desa Arga Mulya, Kecamatan Padang Jaya. Kegiatan ini bakal digelar pada malam puncak kegiatan HUT Kecamatan Padang Jaya, di halaman Kantor Camat Padang Jaya, pada Senin (13/1/2020) mendatang. Ketua SABU, Rasi mengatakan, kegiatan amal tersebut bakal diselenggarakan dalam rangka mewujudkan kepedulian sosial dari kalangan komunitas terhadap saudara-saudara yang membutuhkan. \"Meski kami tidak akan mampu mencukupi. Namun, setidaknya kami secara konkret akan berbuat dan membantu meringankan. Oleh karena itu, SABU bersama dengan Tim Ayok, Apache dan juga Radar Utara serta Paguyuban Motor Bengkulu Utara bakal hadir di sana untuk menggelar penggalangan dana melalui konser amal ini,\" jelasnya. Dalam kesempatan itu, SABU mengajak seluruh kalangan organisasi yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara, baik itu organisasi musik, motor dan lain sebagainya, agar bisa sama-sama hadir, dalam kegiatan ini untuk memeriahkan dan menghimpun dana sebanyak-banyaknya, untuk disalurkan kepada 3 orang warga yang tengah diuji dengan sakit tersebut. \"Mari kita sama-sama kuatkan barisan untuk menghimpun donasi sebanyak-banyaknya. Sebab, masih banyak saudara-saudara kita yang butuh uluran tangan,\" ajaknya. Sementara itu, Camat Padang Jaya, Inayati mengaku sangat mendukung dan apresiasi terhadap kalangan komunitas kepemudaan yang telah mau berbuat sosial untuk melakukan penggalangan dana tersebut. \"Pemerintah kecamatan sangat mendukung dan siap memfasilitasi terselenggaranya kegiatan tersebut. Kami juga berharap, semua masyarakat bisa ikut serta berpartisipasi dalam kegiatan penggalangan dana tersebut,\" tandasnya. (sfa)
SABU Dan Tim Ayok Segera Gelar Konser Amal
Jumat 10-01-2020,14:36 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :