Satpol PP Bakal Sidak Seluruh OPD

Jumat 27-09-2019,11:14 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

  • Terkait Kedisplinan ASN
KEPAHIANG RU - Jika sebelumnya keberadaan kelengkapan atribut Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kepahiang menjadi sasaran Inspeksi Mendadak (Sidak) Satpol PP. Dana dalam waktu dekat pihak Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kepahiang bakal kembali menggelar sidak ke semua OPD. Hal ini diungkapkan Kastpol PP Mukomuko, A Gani, S.Sos, M.Si. \"Sidak yang akan kita gelar dalam waktu dekat ini ke semua OPD ini terkait kehadiran ASN ,\" ungkapnya. Ia menuturkan, sejauh ini pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Pemkab Kepahiang kaitan rencana tersebut. Untuk jadwal pelaksanaan masih dalam proses. \"Yang jelasnya kita sudah ada rencana melakukan aksi, untuk pelaksanaannya tunggu waktu yang tepat dan jangan sampai bocor,\" ungkapnya. Ia juga menuturkan, kehadiran ASN merupakan amanah kaitaan dengan disiplin kerja ASN yang sudah diatur dalam peraturan. \"Kaitan dengan pemberian sanksi nanti, itu wewenang Pemkab Kepahiang dalam hal ini bupati. Dan kami hanya menjalankan tugas sesuai tugas dan tanggungjawab,\" ungkapnya. Dibagian lain, Gani juga menyampaikan, rencana sidak disiplin kerja tersebut akan dilakukan secara rutin kedepannya. \"Keinginan kita dapat dilakukan secara berkala dan rutin, apakah itu perbulan atau per triwulan,\" singkatnya. (drv)
Tags :
Kategori :

Terkait