Camat Minta Desa Aktifkan Ronda Malam

Jumat 27-09-2019,10:37 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

TUBEI RU - Camat Lebong Atas, Epan Gustanto, SP mengimbau seluruh desa dalam wilayahnya agar bisa mengaktifkan kembali ronda malam. Hal ini untuk meminimalisir tindak kriminal dan hal-hal yang tidak diinginkan lainnya. \"Warga harus membantu aparat keamanan dan pemerintah desa untuk mawas diri dan meningkatkan kewaspadaan dengan mengaktifkan siskamling atau ronda malam,\" katanya. Selain itu, pihaknya juga meminta agar masyarakat juga waspada dengan aksi pencurian. Baik itu pencurian kendaraan seperti sepeda motor, hingga pencurian rumah kosong. Menurut dia, potensi pencurian serupa juga penting untuk diwaspadai di wilayah hukumnya. \"Kami berharap masyarakat juga tidak mengabaikannya. Simpan kendaraan di tempat yang aman dan jangan meninggalkan kunci di motor,\" jelasnya. Ditambahkannya, warga secara bersama-sama juga dapat mencegah terjadinya berbagai tindak kejahatan dengan ikut berpartisipasi menjaga keamanan lingkungan rumah masing-masing. Ia pun berharap apa yang disampaikannya menjadi perhatian, serta prioritas di pemerintah desa masing-masing. Sebab kata dia, menjaga keamanan, tidak semua menjadi tanggung jawab aparat kepolisian saja, melainkan sinergitas masyarakat dalam berpartisipasi menjaga keamanan lingkungan juga jadi faktor utama. \"Apabila Poskamling aktif, setidaknya warga akan merasa aman, dan pelaku kejahatan dapat diminimalisir. Kamtibmas pun bisa terjaga, khususnya di malam hari,\" pungkasnya. (**)

Tags :
Kategori :

Terkait