NAPAL PUTIH RU - Kasus hukum yang sedang dihadapi oleh Kades Lebong Tandai Kecamatan Napal Putih yang dikhawatirkan dapat menganggu jalannya roda pemerintahan desa khususnya soal serapan dana desa (DD) tahap II. Dikonfirmasi RU, Camat Napal Putih, Abdul Hadi, SIP melalui Kasi PMD, Akbal memastikan, DD tahap II sudah diusulkan oleh desa bahkan sudah berada di tingkat kabupaten. \"Sudah cair atau belum, saya kurang tahu. Yang jelas, sebelum masalah yang menimpa Kades, sesa sudah mengusulkan pencairan tahap II dan terakhir usulan sudah di kabupaten,\" terang Akbal. Disinggung soalkasus yang sedang dihadapi oleh oknum Kades, Akbal mengatakan, hal tersebut bisa saja terjadi. \"Kalau sebelum ada masalah kemarin sudah cair, ya ngak ada masalah. Artinya, tinggal proses pelaksanaan di lapangan saja tapi kalau belum cair, tentu akan menganggu serapan anggaran. Mengingat, Kades memiliki peran penting dalam penyerapan anggaran desa,\" terang Akbal. Terpisah, Sekdes Lebong Tandai, Darmawan memastikan, DD tahap II Desa Lebong Tandai sudah dicairkan. Namun apakah dana tersebut masih di rekening desa atau sudah direalisasikan untuk menunjang kegiatan pembangunan di tahap II. Sekdes, belum dapat berspekulasi terlalu jauh. Karena sampai hari ini, Sekdes mengaku, belum berkoordinasi kepada Bendahara desa. \"Sebelum ada masalah kemarin, dana sudah dicairkan. Tapi soal kegunaanya, saya tidak begjtu tahu karena saya belum sempat berkoordinasi dengan bendahara. Yang jelas, berdasarkan kondisi lapangan, TPK masih melaksanakan kegiatan pembangunan di desa,\" demikian Sekdes.(sig)
DD Tahap II Lebong Tandai Sudah Dicairkan?
Kamis 18-07-2019,10:45 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :