ARMA JAYA RU - Upaya pemerintah untuk menggali dan mengembangkan potensi desa, masih terus dimaksimalkan. Satu diantaranya melalui pembentukan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Desa Gardu Kecamatan Arma Jaya, salah satu diantara desa di Kabupaten Bengkulu Utara, baru-baru ini menggelar pelatihan BUMDes yang sejalan dengan telah didirikan BUMDes pengolahan limbah karet oleh pemerintah desa setempat. Dalam pelatihan tersebut,, diundang 3 narasumber yang mumpuni dari DPMD yaitu Tenaga Ahli PMD, Ony Wahyudi, Tenaga Ahli Pengembangan Ekonomi Desa (PED), Zamruddin dan Anggit, SE selaku Kasi PED. Kades Gardu, Supriyadi mengatakan, pelatihan ini sangat penting, selain menambah pengetahuan tentang BUMDEs, juga dapat memotivasi warga untuk mencari usaha-usaha tertentu yang dapat dikembangkan di masa depan, demi tumbuhnya perekonomian masyarakat. \"Hal terpenting dalam pelatihan, baik warga desa dan pengurus BUMDes dapat memahami tata kelola, baik administrasi atau bagaimana seharusnya mengelola BUMDes dengan baik,\" ujarnya. Ditambah Supriyadi, melalui pelatihan ini, dia berharap tingkat pemahaman terhadap BUMDes makin meningkat, BUMDes yang telah dijalani selama ini semakin maju dengan pesat. \"Selain menambah sistem perekonomian warga, kedepan melalui pengembangan usaha yang dimediasi BUMDes juga dapat mengurangi jumlah pengangguran. Sebab, pengembangan usaha BUMDes akan mendorong terjadinya penyerapan tenaga kerja. Saya juga berharap setelah pelatihan ini ada kelanjutan, jangan hanya mentok sampai di sini, supaya di desa ini pengetahuannya bertambah terutama bagaimana mengembangkan BUMDes untuk peningkatan ekonomi warga,\" harap Supriyadi. (ae5)
Gardu Pelatihan Peningkatan Pemahaman BUMDes
Kamis 04-07-2019,11:55 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :