Biar Bersih, OPD Dihadiahi Tong Sampah

Rabu 03-07-2019,09:51 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

MUKOMUKO RU - Untuk memujudkan lingkungan perkantoran yang bersih dan asri serta bebas dari serakan sampah. Waktu dekat ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Mukomuko bakal memberikan bantuan tong sampah untuk sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Hal ini dibenarkan Kepala DLH Kabupaten Mukomuko, Suwarto, S.Pd didampingi Kabid Persampahan dan Limbah B3, Darmadi, S.Sos, ketika dikonfirmasi, kemarin. Hanya saja, sebelum tong sampah dibagikan maka pihaknya akan melakukan verifikasi ke lapangan guna memastikan OPD mana yang dianggap penghasil sampah banyak setiap harinya. “Akan kita berikan kepada OPD yang menghasilkan sampah banyak. Seperti Dinas Capil, Dinas Pendidikan, Dinas PU dan yang lain tapi yang jelas, pembagian akan kita lakukan secepatnya,” bebernya. Pembagian tong sampah tidak hanya untuk mencegah terjadinya serakan serta penumpukan sampah. Namun juga untuk mengantisipasi pembakaran sampah di halaman perkantoran. Sebab, katanya, pembakaran sampah di halaman kantor dapat menggangu aktivitas pegawai yang bekerja di kantor dan kantor yang berdekatan dengan lokasi api. “Ini yang saya tidak mau. Selama ini kami melihat, upaya membakar sampah di halaman kantor masih dilakukan. Padahalnya, benar-benar mengganggu aktivitas karena tong sampah belum ada maka tindakan yang dilakukan itu tidak juga disalahkan,” ungkapnya. Dengan diberikanya tong sampah kepada OPD, pihaknya berharap tidak ada lagi upaya pembakaran menyerakkan sampah sembarangan. “Seluruh sampah kantor, silahkan buang di tong sampah. Dan kami pastikan, sampah itu nanti akan kami ambil untuk dibuang ke TPA,” pungkasnya. (rel)

Tags :
Kategori :

Terkait