AIR DIKIT RU - Jajaran Pemerintah Desa Sari Bulan Kecamatan Air Dikit Kabupaten Mukomuko menggelar halal bihalal dan pemberian santunan kepada 10 anak yatim di Kantor Kepala Desa, Sabtu (15/6) lalu. Penyerahan santunan secara simbolis oleh Kepala Desa, Hermansyah, disaksikan puluhan undangan lainnya. Acara halal bilhalal ini dihadiri Perangkat Desa, Kepala Dusun (Kadus), Badan Permusyawaratan Desa (BPD), pegawai sarak dan adat, PPK beserta anggota termasuk lembaga-lembaga yang ada di desa. \"Halal bihalal sekaligus tanda penutupan acara Futsal Putra dan Voly Ball Putri yang di gelar seminggu lalu antar dusun di desa Sari Bulan,\" jelas kades. Lebih lanjut, dia berharap, melalui silaturahmi pada momen halal bilhalal ini menjadi kekuatan ukhuwah di masa mendatang. Sejumlah hadirin memberikan respon positif atas program dan terobosan Kepala Desa saat ini, membuktikan kepedulian sosialnya kepada warga. \"Diharapkan para dermawan semakin bertambah. Seiring bertambahnya orang kaya, berkah keberadaan sekarang ini,\" ucap warga dan sejumlah hadirin lainnya. (cw1)
Halal Bihalal, Kades Sari Bulan Santuni Anak Yatim
Senin 17-06-2019,11:45 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :