Hari Libur, KPU Tetap Kerja Siapkan Logistik

Senin 25-02-2019,10:27 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KEPAHIANG RU - Berbagai persiapan untuk pelaksanaan Pemilu 17 April mendatang terus dilakukan KPU Kepahiang. Usai melakukan penyusunan ID Card dan alat kelengkapan TPS lainnya, KPU Kepahiang kembali menyusun plastik pembungkus surat suara serta tinta untuk keperluan 517 TPS di seluruh wilayah Kabupaten Kepahiang. Komisioner KPU Kepahiang, Supran Efendi, M.Pd mengatakan, dalam persiapan logistik, seluruh anggota KPU Kepahiang turut terlibat dalam mempersiapkan alat kelengkapan keperluan TPS mesikipun di hari libur. \"Sebab banyak yang perlu kita persiapkan menjelang April mendatang. Jadi, hari minggu kita tetap kerja dalam melakukan persiapan logistik,\" tutur Supran, Minggu (24/2) kemarin. Dalam persiapan kelengkapan logistik berupa plastik dan tinta, sejauh ini belum menemukan kerusakan hanya saja memang masih terdapat kekurangan. \"Keperluan tinta kita untuk 1 TPS sebanyak 2 botol, sedangkan kebutuhan plastik untuk 1 TPS itu sebanyak 5 plastik yang akan digunakan untuk membungkus surat suara ketika pencoblosan usai dilakukan,\" sampainya (drv)

Tags :
Kategori :

Terkait