Dugaan Pungli SMP, Bupati Perintahkan APIP Turun

Selasa 22-01-2019,21:22 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

TUBEI RU - Dugaan aksi pungutan liar (Pungli) di lingkungan dunia pendidikan kerap terjadi di sejumlah daerah, kali ini dugaan praktik pungli terjadi dilingkungan pendidikan kabupaten Lebong. Praktik dugaan pungli kali ini dilakukan dengan berbagai modus, ada yang dilakukan dengan dalih uang kenang-kenangan, uang sampul ijazah bahkan sampai uang foto dan lainnya. Terkait mencuatnya dugaan pungutan liar di SMPN 5 Lebong, Bupati Lebong H Rosjonsyah, S.IP, M.Si segera memerintahkan Aparat Pengawas Intern Pemerintah (APIP) untuk turun memeriksa dan mendalami dugaan pungli tersebut. \"Soal dugaan pungli, saya akan perintahkan APIP untuk turun memyikapinya dan meminta dalam waktu sesegera mungkin untuk melaporkan kepada saya,\" tegas Rosjonsyah usai Pelantikan ASN yang juga terdapat sejumlah Kepala Sekolah, kemarin. Menariknya dalam sambutan, Bupati Lebong juga sempat menyinggung kinerja kepala sekolah. Menurut Rosjonsyah, kepala sekolah sama halnya dengan ASN lainnya harus menunjukan leadership yang bagus di sekolahnya. \"Kepsek harus jadi panutan, program sekolah harus bagus. Jangan sampai baru dilantik, besok masuk koran karena pungli dan juga kepsek harus jaga wibawanya, jangan sampai baru dilantik besok masuk koran karena melakukan perbuatan tidak senonoh,\" demikian Rosjonsyah. (**)

Tags :
Kategori :

Terkait