Jelang Pencairan PKH 2019

Jumat 11-01-2019,11:32 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

  • Daerah Tunggu Pagu Maksimal
ARGA MAKMUR RU - Didongkraknya besaran bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) Tahun Anggaran (TA) 2019, hingga saat ini masih ditunggu teknis pembagian setiap komponennya. Pasalnya, tahun ini PKH terdiri dari 6 komponen yang akan dikucurkan dalam 5 tahap. Sementara, jika melihat besaran setiap komponen hitungan PKH hampir Rp 10 juta setiap tahunnya. Cuma bakal ada pagu maksimal PKH yang masih ditunggu daerah. Data terhimpun Radar Utara, tak hanya meningkat besarannya. Bantuan bagi masyarakat tidak mampu itu, ditambah lagi dengan adanya bantuan tetap. Tak hanya itu, jika di tahun 2018 sistem bantuan bersifat flat atau dengan kata lain besaran bantuan yang akan diterima setiap KPM berjumlah sama, sebesar Rp 1.890.000 per tahunnya. Tidak demikian di tahun 2019 yang acap disebut tahun politik itu. Besarannya akan bergantung dengan komposisi komponen di setiap KPM, mulai dari keberadaan peserta didik mulai dari tingkat SD hingga SLTA, disabilitas dan lansia. Artinya, KPM yang memiliki seluruh komponen itu, praktis akan mendapatkan bantuan lebih besar dari pemerintah. Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Bengkulu Utara (BU), Ir Suharto Handayani, saat dikonfirmasi Radar Utara menerangkan, saat ini daerah tengah memproses persiapan-persiapan yang tengah ditunggu oleh pusat. Suharto membenarkan, besaran bantuan untuk PKH tahun 2019 memang mengalami perubahan dan peningkatannya cukup signifikan. Hanya saja, kata dia, betdasarkan regulasi terbaru, mengatur soal teknis pemberlakuan sistem anyar, non tunai itu. \"Ada 1 item yang ditambah yakni bantuan tetap. Besarannya Rp 550 ribu per KPM setahunnya yang akan dicairkan Januari 2019. Cuma besarannya, tidak dihitung total komponen. Ada teknis lain yang akan dikeluarkan pusat,\" beber Suharto, kemarin. Ancang-ancang mempersiapkan kebijakan pusat ini, Suharto mengatakan daerah akan kembali melakukan validasi data faktual di setiap KPM. Ini harus dilakukan, karena untuk memastikan jumlah komposisi di setiap KPM di daerah yang berjumlah total 16.800 orang. Instrumen ini, terus dia lagi, berdasarkan petunjuk pusat wajib rampung sebelum Desember 2018. \"Makanya untuk jumlah anggaran, belum bisa diketahui. Karena perlu dipersiapkan data dasarnya, yakni komposisi dari total KPM yang ada di daerah kita. Cuma untuk besaran bantuan setiap komponen sudah dijelaskan pusat,\" paparnya. Untuk pencairan bantuan? mantan Kabid Tanaman Pangan di Dinas Pertanian (saat ini DHTPP,red) ini menjelaskan, berdasarkan petunjuk pusat secara umum PKH akan dibagian setiap triwulan. Seperti saat ini. Perbedaannya, kata dia, 2019 ada yang namanya Bantuan Tetap yang nilainya Rp 550 ribu pertahunnya untuk setiap KPM yang akan dicairkan di Januari 2019. \"Untk 5 komponen lainnya, dicairkan setelah pencairan bantuan tetap. Teknisnya, lebih kurang sama seperti tahun ini,\" pungkasnya. (bep) Berikut Kenaikan Komponen PKH 2019 No Klasifikasi (Rp ) 1. SD 900.000 2. SMP 1.500.000 3. SLTA 2.000.000 4. Lansia 2.400.000 5. Disabilitas 2.400.000 6. Bantuan Tetap 550.000 Total 9.750.000 Sumber : Dinas Sosial Bengkulu Utara.
Tags :
Kategori :

Terkait