MUKOMUKO RU - Dalam mengisi pembangunan daerah, tidak hanya infrastruktur. Membangun sumberdaya manusia serta kerajinan juga mesti dilakukan. Tahun ini, Pemerintah Kabupaten Mukomuko melakukan pembangunan di bidang kerajinan melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koprasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop-UKM) bekerjasama dengan Dewan Kerajinan Daerah (Dekrada) Mukomuko, Pemkab Mukomuko menggelar sayembara desain batik khas Mukomuko. Tahapan sayembara ini, telah dilalui sebulan terakhir. Rabu (12/12) kemarin, panitia menjalankan tahapan akhir yakni persentase lima peserta dengan karya desain terbaik di aula Bapelitbang Mukomuko. Dalam laporannya, Kadis Perindagkop-UKM Mukomuko, A Halim, SE., M. Si mengatakan, sayembara desain batik khas Mukomuko dilaksanakan sebagai langkah awal terciptanya batik khas daerah ini. Sayembara ini diikuti 68 peserta dengan jumlah karya sebanyak 100 lebih desain batik khas Mukomuko. Panitia melibatkan para ahli untuk menilai karya-karya yang dikirimkan peserta. \"Dewan juri telah menentukan lima karya terbaik. Hari ini (Rabu 12/12) peserta mempersentasekan karyanya dihadapan juri. Selanjutnya akan ditentukan pemenang 1 sampai 5,\" ujar Halim. Katanya, lima desain terbaik ini tidak langsung dibakukan menjadi batik khas Mukomuko. Pihaknya akan melakukan perbaikan untuk menyempurnakan. \"Lima karya terbaik ini hak ciptanya menjadi milik Pemkab Mukomuko. Ke depan akan dilakukan penyempurnaan, melibatkan para ahli termasuk para juri hari ini, peserta akan ikut dilibatkan,\" demikian Halim. Ketua Dekrada: Tanggung Jawab Bersama SEMENTARA itu, Ketua Dewan Kerajinan Daerah (Dekrada) Mukomuko, Ani Tri Ratnawati, mengajak seluruh masyarakat mempromosikan batik Mukomuko. Katanya, promosi batik khas daerah ini menjadi tanggung jawab bersama. Ia juga mengajak masyarakat untuk mencintai batik khas Mukomuko ini. \"Adanya batik khas Mukomuko ini merupakan impian saya sejak lama. Mari kita mencintai batik khas daerah kita ini. Saya berharap penyempurnaan nanti tidak melupakan icon-icon Mukomuko,\" sampainya dalam sambutan. Bupati Mukomuko, H. Choirul Huda, SH diwakili Asisten II Setdakab Mukomuko, Drs. Novizar Eka Putra menyatakan,Pemkab berupaya mendorong industri batik, berkembang di daerah ini. Langkah yang akan dilakukan dengan mempersiapkan sarana maupun prasarana pembatikan. Pihaknya juga akan bekerjasama dengan daerah-daerah yang industri batiknya sudah maju dalam melakukan pembinaan masyarakat daerah ini. (rel)
Pemkab Lahirkan Batik Khas Mukomuko
Kamis 13-12-2018,10:31 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :