Maju DPR RI, Putra Kaur Ingin Enggano Jadi Sentra Perikanan

Selasa 25-09-2018,19:44 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

BENGKULU RU - Putra Bengkulu, Edward Mohammad Rozie memantapkan diri maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk DPR RI dari Daerah Pemilihan Provinsi Bengkulu. Menariknya, pria yang lahir di desa Pasar Lama Kabupaten Kaur turut serta dalam konstalasi politik Pileg 2019 mendatang, salah satunya karena ingin menjadikan Pulau Enggano Kabupaten Bengkulu Utara sebagai sentra perikanan. \"Membangun bangsa tidak cukup dalam beretorika saja, tapi harus dengan jiwa leadership yang tangguh dan mengetahui serta membaca pokok persoalan di lapangan. Apalagi seperti daerah kita (Bengkulu, red) memiliki potensi Sumber Daya Alam (SDA) yang sungguh luar biasa. Mulai dari perkebunan, pertambangan, pariwisata, serta kelautan dan perikanan,\" ungkap Edward. Hanya saja, lanjut pria yang lahir 24 April 1968 ini, potensi-potensi itu belum tergarap secara maksimal. Terutama dalam mendongkrak pendapatan masyarakat dan Pendapatan Asli Daerah. \"Buktinya saja dari sektor kelautan dan perikanan, maka dari itu saya maju tidak lepas dari keinginan saya untuk menciptakan Pulau Enggano menjadi setra perikanan, bukan hanya di Bengkulu tapi juga di Sumatera,\" tegasnya. Apalagi, sambung Edwar, di perairan Bengkulu ini memiliki ikan tuna sirip biru yang memiliki nilai ekonomis tinggi dan kualitas ekspor. \"Begitu juga dengan potensi pariwisata yang belum ter-ekspos dan terekplorer dengan baik. Cita-cita itu sebenarnya bisa diwujudkan dengan menjadi legislator, karena nantinya bisa mendorong investor dengan penyandang blueprint, dalam memberikan uraian yang jelas dan terukur,” jelas pria yang aktif dalam organisasi kedaerahan Kabupaten Kaur-Bengkulu, Jabodetabek. Menurutnya, dirinya maju Pileg 2019 juga disebabkan banyak orang Bengkulu di pusat, namun belum memberikan kontribusi terhadap tanah kelahiran. \"Maka dari itu saya jadi Caleg atas kemauan sendiri, bukan karena diminta. Itu semata-mata ingin berbuat untuk daerah kelahiran saya. Dalam Pileg saya menargetkan 80 ribu suara, dengan perkiraan 45 ribu suara berada di wilayah Semaku,” tutup Edwar. (tux)

Tags :
Kategori :

Terkait